Mereka konsisten memproduksi batik cetak dan tulis dengan aneka kreasi motif yang berhubungan dengan Jakarta, lalu dikelir warna-warna terang yang melambangkan keceriaan dan bahagia.
Diminati Wisatawan
Ragam motif unik yang sarat akan nilai dan filosofi betawi membuat batik terogong diminati wisatawan. Angka pemesanan batik akan melonjak saat memasuki musim liburan dan perayaan ulang tahun Jakarta.
“Kami pernah menerima pesanan batik 1.000 helai kain untuk pengerjaan selama lima bulan,” ujar Hafizoh yang juga menjabat sebagai Sekretaris Batik Betawi Terogong.
Untuk memaksimalkan penjualan, pembatik memanfaatkan media sosial sebagai sarana berjualan berupa Instagram dan Official Website. Melalui teknik pemasaran digital tersebut, alhasil batik betawi terogong dapat menjangkau konsumen daerah hingga mancanegara.
“Pembeli terbanyak datang dari Instagram. Meskipun kadang mereka pesan hanya satu helai kain, kami tetap buatkan,” ucap pembatik berusia 47 tahun tersebut.
Harga batik cetak berkisar antara Rp150 ribu hingga Rp300 ribu per helai kain ukuran 210 sentimeter x 115 sentimeter, sedangkan batik tulis dibanderol seharga Rp500 ribu hingga Rp2 juta untuk ukuran kain yang sama.
Saat ini, bisnis usaha industri rumahan Batik Betawi Terogong mampu meraup omset berkisar antara Rp15 juta hingga Rp20 juta tiap bulan.
Artikel ini ditulis oleh: