Jakarta, Aktual.com – Industri video game punya hutang budi yang besar kepada Nintendo. Setelah industri ini runtuh pada tahun 1983, Nintendo meluncurkan Nintendo Entertainment System (NES) yang berhasil membuat industri game kembali bergeliat.
Tahun 2017 lalu, Nintendo kembali memasang taruhan yang besar, di tengah hiruk pikuk industri game mobile, perusahaan asal Jepang ini bertaruh dengan mengeluarkan konsol game hibrida, Nintendo Switch.
Jauh sebelum The Legend of Zelda dan Super Mario Bros, Nintendo punya sejarah yang panjang. mereka telah memantapkan diri sebagai perusahaan game berkualitas hampir 70 tahun bahkan sebelum video game pertama kali ditemukan.
Fusajiro Yamauchi memulai Nintendo dengan nama Nintendo koppai pada tahun 1889 di Kyoto, Jepang. Fusajiro memproduksi kartu Hanafuda yang terbuat dari lukisan pada kartu dari kulit pohon mulberry.
Kualitas desain yang dibuat Fusajiro berhasil membawa Hanafuda mendapatkan popularitas yang luar biasa dan menjadikan Nintendo sebagai perusahaan playing cards paling populer di Jepang pada saat itu.
Selama lebih dari 40 tahun, di bawah pengawasan Fusajiro Yamauchi, Nintendo Koppai berhasil menguasai industri permainan kartu di Jepang.
Artikel ini ditulis oleh: