3 Januari 2026
Beranda blog Halaman 39457

Pancake Ice Cream Goyang Lidah

Jakarta, Aktual.co — Pancake Pantastic yang berada di kawasan Mal Ciputra, telah menjadi cafe favorit bagi pelanggannya. Bagaimana tidak, pancake buatan sendiri ini memiliki citra rasa yang berbeda dari pancake aslinya.

“Disini kita ada beberapa menu favorit yang pertama itu ‘Cheesy Oreo’ dan yang kedua ‘Choco Nut’ menu yang paling sering dipesan disini,” ungkap Eric Budiono, selaku Owner dari Pantastic Pancake, kepada Aktual.co, di Mal Ciputra, Jakarta.

Eric menjelaskan, bahwa mereka membuat pancake tersebut lebih lembut dan empuk dari pancake pada umumnya.

“Kita buat lebih empuk dan setiap pancake yang dipesan juga berbeda-beda. Seperti pancake Choco Nut kita sengaja pancakenya sendiri dibuat dengan campuran coklat,” katanya lagi.

Dan, untuk ‘Cheesy Oreo’ sendiri, di atas ice cream yang ditambahkan di atasnya, ditaruh campuran potongan kue oreo yang nampaknya sekarang menjadi bahan dessert berbagai cemilan.

Selain bahan yang terbuat dari coklat, setiap pancake yang dibuat diberikan ice cream dua skup di atasnya, sehingga membuat pancake ini berbeda dan menyegarkan bagi yang memakannya.

Bagi Anda yang ingin nongkrong di tempat yang nyaman dan menarik serta disediakannya menu menarik menggoyang lidah, Pancake Pantastic cocok untuk Anda kunjungi di akhir pekan (weekend) bersama keluarga atau teman dekat.

Artikel ini ditulis oleh:

Dua Teroris Tewas dalam Operasi Anti Teror di Belgia

Jakarta, Aktual.co — Pejabar setempat menyatakan bahwa operasi anti teror yang terjadi di Timur Belgia mengakibatkan dua orang warga sipil tewas. 
Dilansir dari BBC News, dalam serangan tersebut salah seorang terluka saat terjadinya upaya penangkapan.  Menurut saksi dirinya sempat mendengar suara tembakan berat selama beberapa menit dan setidaknya terjadi tiga ledakan.
Peristiwa operasi anti teror tersebut juga terjadi di Brussels dan di tempat lain di Belgia.
Seorang pejabat mengatakan serangan di Verviers terkait jihad. Para petugas yang melakukan operasi anti teror tersebut juga telah mengepung stasiun kereta api. Kehadiran petugas polisi yang menargetkan beberapa orang yang diduga menjadi jihadis yang baru kembali dari Suriah.
“Intelijen telah menunjukkan bahwa mereka telah merencanakan serangan,” laporan menambahkan.
Seperti diketahui Verviers berada di provinsi Liege dan memiliki populasi sekitar 56.000 jiwa.
Laporan: Abdulhamid Andi

Artikel ini ditulis oleh:

Mabes Polri: Belum Ada Pengganti Suhardi Alius

Jakarta, Aktual.co — Mabes Polri hingga saat ini mengaku belum menerima surat pergantian posisi Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri yang ditinggalkan Komjen Pol Suhardi Alius.
“Sampai saat ini kami belum menerima surat pergantian Kabareskrim. Semoga kami dapatkan dan segera menyampaikan,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Div Humas Polri, Kombes Agus Riyanto dikantornya, Jakarta, Jumat (16/1).
Komisaris Jendral Suhardi Alius diketahui dipindah jabatannya dari Kabareskrim ke Perwira Pati Lemhanas. 

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby

Bamsoet: Jokowi Harus Segera Lantik Budi Gunawan

Jakarta, Aktual.co — Berkembangnya informasi jika telah terjadi perombakan posisi ditingkat perwira tinggi (Pati) Polri, menyusul beredarnya pengangkat Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai pelaksana tugas Kapolri, terkait pemberhentian Sutarman, hingga bergesernya Suhardi Alius dari Kabareskrim Mabes Polri ke Lemhanas.
Anggota Komisi III DPR RI, Bambang Soesatyo mengatakan jika informasi tersebut hanya rumor belaka.
“Baru rumor itu, belum pasti jadi, sebelum ada SK (surat keputusan) nya kan belum pasti,” kata Bambang kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Jakarta, Jumat (16/1).
Sementara itu, ketika ditanya lebih lanjut, ikhawal belum adanya pelantikan Komjen pol Budi Gunawan sebagai kapolri?. Bendahara umum DPP Golkar versi munas Bali itu mengatakan, tentu penundaan pelantikan akan memberikan efek negatif bagi institusi kepolisian.
“Harapan kita segera dilantik, tetapi itu kita serahkan kepada presiden mau dilantik atau menunda, sebab kan kami (DPR) sudah menyerahkan meski penetapan itu menjadi dilema bagi presiden. Tetapi seharusnya, sebagai presiden ya kalau semua prosedur sudah dilaksanakan dilantik saja, tinggal proses hukumnya jalan terus,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang

Bangun Pembangkit Listrik 35.000 MW, PLN Butuh Gas 1.250 BBTUD

Jakarta, Aktual.co —  PT PLN (Persero) menghitung kebutuhan gas untuk program pembangunan pembangkit listrik berkapasitas 35.000 MW mencapai sebesar 1.250 miliar British thermal unit per hari (BBTUD).

Pejabat Unit Pelaksana Program Pembangunan Ketenagalistrikan Nasional (UP3KN) Kementerian ESDM Agung Wicaksono mengatakan, kebutuhan gas pembangkit tersebut merupakan salah satu masalah yang akan dicarikan solusinya.

“Kami optimistis memenuhi kebutuhan gas untuk pembangkit tersebut,” ujarnya di Jakarta, Jumat (16/1).

Menurut dia, pihaknya bersama Unit Pengendali Kinerja (UPK) Kementerian ESDM sudah membicarakan kebutuhan gas tersebut dengan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).

Dalam waktu dekat, lanjutnya, akan dibentuk Komite Gas yang khusus menyelesaikan permasalahan kebutuhan gas pembangkit tersebut. Komite Gas beranggotakan antara lain SKK Migas dan PT Pertamina (Persero).

“Komite inilah yang akan memastikan ketersediaan gas untuk pembangkit,” katanya.

Sesuai data PLN, gas sebesar 1.250 BBTUD tersebut diperuntukkan memenuhi kebutuhan pembangkit listrik selama 25 tahun. Rinciannnya, untuk tambahan PLTGU di Jawa-Bali berkapasitas 5.000 MW dengan kebutuhan 542 BBTUD dan PLTG/PLTGU di luar Jawa-Bali berdaya 7.081 MW sekitar 600 BBTUD. Kebutuhan gas di luar Jawa-Bali tersebar dari Aceh hingga Papua.

Bagian terbesar kebutuhan gas di luar Jawa-Bali terdapat di Sumut 98 BBTUD, Sulsel 78 BBTUD, Aceh 72 BBTUD, Riau 57 BBTUD, Batam 54 BBTUD, Lampung 38 BBTUD, dan Kepri 34 BBTUD.

Pemerintah berencana membangun pembangkit listrik berkapasitas 35.000 MW dalam lima tahun atau hingga 2019. Sebanyak 10.000 MW di antaranya akan dibangun PLN dan 25.000 MW dari swasta (independent power producer/IPP).

Kebutuhan investasi PLN untuk membangun pembangkit 10.000 MW termasuk transmisi dan distribusi diperkirakan Rp608,6 triliun. Sementara, investasi swasta untuk membangun pembangkit 25.000 MW diperkirakan Rp579,7 triliun.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka

ARLI: Industri Rumput Laut Lebih Suka Ekspor

Jakarta, Aktual.co — Persediaan bahan baku rumput laut untuk industri dinilai masih tinggi oleh kalangan pengusaha rumput laut. Padahal sebelumnya, Kementerian Perinduatrian mengatakan bahwa industri hilir kelautan kekurangan bahan baku rumput laut, akibat dari maraknya penjualan bahan mentah secara legal maupun ilegal.

Ketua Asosiasi Rumput Laut Indonesia (ARLI), Safari Azis mengatakan penyerapan rumput laut Indonesia oleh industri nasional masih relatif rendah. Pasalnya, daya beli industri Indonesia untuk bahan baku rumput laut masih rendah jika dibandingkan dengan pembeli dari industri luar negeri, seperti Tiongkok, Filipina, dan Chile.

“Angka ekspornya pasti lebih tinggi karena penyerapan dari industri pengolahan kita masih kecil. Para pelaku lebih suka mengekspor rumput laut kering karena diuar harganya tinggi,” ujar Safari dalam rilis yang diterima Aktual.co, Jumat (16/1).

Lebih lanjut dikatakan Safari, pemerintah seharusnya lebih bijaksana dalam memandang permasalahan tersebut. Selain itu, pemerintah diharapkan mendorong daya saing industri nasional dalam rangka hilirisasi.

“Kita harapkan industri rumput lautnya jalan, ekspornya juga tetap jalan karena peluang masih tinggi,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka

Berita Lain