Jakarta, Aktual.com — Setiap manusia memiliki kadar asam urat di dalam darah, dengan jumlah normal antara empat hingga tujuh untuk pria dan 3.6 hingga 6 bagi wanita. Namun, agar memiliki kadar asam urat yang selalu seimbang dan normal, Anda harus menjaga pola makan dan gaya hidup keseharian.

Oleh karena itu, penyakit asam urat bisa menjadi masalah besar apabila Anda selama ini berada dalam gaya hidup (lifestyle) modern yang cenderung tidak sehat, seperti begadang setiap malam, makan-makanan yang mengandung lemak jenuh dan kolesterol, serta mengonsumsi alkohol.

Pasalnya, dengan gaya hidup serta pola makan yang tidak sehat tentunya berdampak dan tidak baik pada kesehatan Anda, dimana kadar asam urat dalam darah Anda bisa naik.

Apabila kadar asam urat Anda melebihi batas normal, maka Anda akan mengalami penyakit asam urat, yang walaupun tidak menimbulkan efek kesehatan secara ekstrim, tapi bisa sangat menganggu dan menyakitkan

Dengan demikian, ada baiknya Anda mendiagnosa seberapa tinggi kadar asam urat Anda. Pertanyaannya, bagaimana Mendiagnosa tingginya kadar asam urat dengan mengidentifikasi gejala asam urat?

Setidaknya ada dua cara yang bisa Anda lakukan untuk mengetahuinya, antara lain, dengan memeriksakan kadar asam urat pada laboratorium medis serta menganalisa keadaan atau kondisi kesehatan Anda sendiri.

Apabila selama ini tidak ada gangguan persendian (dimana Anda memiliki gaya hidup tidak sehat sebelumnya), maka sebaiknya Anda mengecek kadar asam urat pada laboratorium medis.

Sebab, dari hasil laboratorium Anda bisa mengetahui secara tepat berapa kadar asam urat Anda.

Jika kadar asam urat Anda diambang batas, maka sebaiknya Anda melakukan beberapa tindakan pencegahan agar tidak menderita penyakit asam urat. Cara lain untuk mengetahui kadar asam urat adalah dengan menganalisa kondisi fisik Anda, apabila anda sering mengalami kesemutan, dan nyeri di persendian.

Maka kemungkinan besar kadar asam urat Anda sudah tinggi, karena nyeri dan kesemutan yakni, gejala khas dari asam urat.

Ada beberapa gejala asam urat lain, yang merupakan tanda kadar asam urat yang sangat tinggi, yaitu pembengkakan dan rasa sakit pada beberapa persendian.

Bila terjadi demikian, ada baiknya Anda memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis.

Tetapi apabila Anda lebih percaya pada obat tradisional, Anda bisa melakukan pengobatan di rumah. Pengobatan tradisional disini di antaranya minum air rebusan daun salam atau beras ketan hitam, juga mengonsumsi sirsak secara teratur.

Sebagai tambahan, sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter atau ke laboratorium medis untuk mengetahui secara tepat kadar asam urat.

Bagaimana pun juga, cara ilmiah dalam kedokteran menjadi cara terbaik untuk mengetahui Bagaimana Mendiagnosa tingginya kadar asam urat.

Artikel ini ditulis oleh: