Maksudnya, kata dia, banyak figur profesional yang menjadi anggota dan pimpinan partai politik. “Figur profesional dari luar partai politik juga harus profesional murni, tidak boleh memiliki ‘tuan’ yang lain,” katanya lagi.
Menteri dari profesional murni, menurut Emrus, juga harus memiliki komitmen kuat, tidak boleh terkooptasi oleh kepentingan kelompok tertentu, sehingga mengabaikan kepentingan bangsa dan negara yang lebih luas.
“Semua menteri kabinet mendatang harus dapat bekerja untuk bangsa dan negara, bukan untuk kelompok atau kepentingan politik tertentu,” katanya.
Emrus sebagai warga negara Indonesia juga mengucapkan selamat kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, semoga selama lima tahun ke depan dapat membawa Indonesia menjadi negara yang lebih baik lagi.
Artikel ini ditulis oleh: