Jakarta, Aktual.co —Perdana Menteri Australia Tony Abbott mengingatkan Indonesia soal bantuan Australia saat Tsunami pada tahun 2004. Hal ini, ia katakan terkait rencana eksekusi mati terhadap dua terpidana kasus narkoba asal Australia. Abbott mengaku akan sedih dan kecewa jika eksekusi mati terhadap keduanya tetap dilakukan. Di lain pihak, Indonesia
menegaskan untuk tetap melaksanakan eksekusi mati terhadap Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.

Abot menyebut telah memberi bantuan sebesar $1 miliar pasca bencana Tsunami tahun 2004 yang menewaskan ribuan orang. “Saya mengatakan kepada orang Indonesia dan pemerintah Indonesia, kami di Australia selalu ada untuk membantu anda, dan kami berharap bahwa anda mungkin membalas,” kata Abbot, seperti dilansir dari BBC News.

Laporan: Karel Ratulangi