“Terdapat juga kendaraan roda empat dan dua yang di bakar di depan Pos Lantas Pelabuhan Jayapura dan pertigaan Argapura depan Batik Ilham. Massa juga kembali melakukan aksinya di Kelurahan Argapura yaitu bangunan gedung, kios, rumah warga yang terbakar meliputi deretan rumah samping Kantor Pelni Jayapura, bengkel Eben Yuken dengan belasan motor, bengkel sebelah Pos KPL Argapura, ATM depan Hotel Agung,” katanya.
Tak luput dari aksi lemparan batu adalah ruko dan bangun kompleks Klinik Cito, Klinik Sehat + dan Caroline, deretan ruko Resto Bakmi, Sinar Aluminium, Sinar Medika Papua, Niaga Logistik, DR RV Beuty Klinik dan Life Beuty Studio, rumah makan Setor.
Kedua, di Kelurahan Hamadi adalah bangunan gedung, kios, rumah warga yang terbakar, warung lalapan Bayu, warung soto ayam, PT Irwan, kios samping TK Alhamidi, Cirita Café, Tri Reksa Papua Cargo, RM Pelangi, Cafe Maros, Cafe Dewaruci, Somel Kayu, deretan warung sebelah somel, deretan warung padang sebelah pangkalan ojek Hamadi, deretan depot air minum UMMI.
“Serta bangunan yang dirusak atau dilempari kaca-kaca adalah di deretan ruko apotek Rukha, PB PON, Cafe 10 Derloin, Cafe 577 resto, Furnimax, deretan ruko / toko Miguni, kendaraan roda empat dan dua yang dibakar yakni satu unit mobil Toyota Ayla, enam unit mobil di bengkel belakang rental mobil AL dan empat unit SPM di rental mobil AL,” katanya.
Ketiga di Kelurahan Entrop, untuk bangunan gedung, kios, rumah warga yang terbakar diantaranya ruko SMS Vinance, Bintang Kartika Kaca, bengkel samping toko Papua, dan warung makan 69.
Yang dirusak atau dilempari jendela kacanya, diantaranya Deretan ruko Virgo, Logistic dan Distribusi ADW, RM Andalas, Sinar Rejeki, Deretan Toko Saudara 2, Bank Mandiri, Bank BRI, Bank Mandiri Syariah, Bank Bni, Kantor Konsulat PNG, Kantor Keuangan di PTC Entrop, Pos lantas Japsel, Dealer Daihatsu, Dealer Suzuki Entrop, Kantor Lurah Entrop, Kantor Badan perbatasan, dan ATM ddepan Mekar Sari.
Artikel ini ditulis oleh: