Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur membantu evakuasi sopir TransJakarta yang menjadi korban kecelakaan di Cawang, Jakarta, Senin (25/10/2021). ANTARA/HO-Gulkarmat Jaktim/aa.

Jakarta, Aktual.com – Maraknya kecelakaan yang melibatkan bus Trasnjakarta beberapa waktu belakangan, membuat Kepolisian Daerah Metro Jaya memberikan sejumlah saran perbaikan manajemen kepada pihak Transjakarta.  

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan bahwa pihaknya memberikan beberapa saran ke pihak Transjakarta.

“Ada beberapa saran perbaikan dalam manajemen yang kita rekomendasikan kepada pihak Transjakarta. Dan pihak Transjakarta sendiri janji untuk memperbaiki dan melaksanakan beberapa rekomendasi yang kita berikan,” katanya, Jumat (10/12).  

Dikatakan Sambodo dari rekomendasi seperti seperti jam operasional kerja dan juga jam istirahat para sopir nantinya akan ditinjau oleh pihak manajemen Transjakarta.

“Termasuk perbaikan manajemen terkait dengan pengawasan di koridor. Ada reward dan punnishment bagi operator-operator terkait dengan pengelolan aspek keselamatan dari operasional Transjakarta, penghargaan kepada driver terbaik misalnya” paparnya.

“Atau tinjauan terkait dengan permesinan, standar keselamatan, tingkat kecepatan, tempat untuk istirahat bagi sopir dan sebagainya,” sambungnya.

Sambodo sendiri berharap agar Transjakarta bisa lebih baik lagi ke depannya dan dapat meningkatkan pelayanan serta bisa lebih maksimal dalam meningkatkan keselamatan untuk menghindari terjadinya kecelakaan.

“Kami semua berharap Transjakarta jadi icon publik transport di Jakarta, itu tahun 2022 bisa meningkatkan kinerja, meningkatkan keselamatan dan tentu saja dapat memberikan pelayanan lebih baik,” tukasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid