“Ada tim medis yang akan memeriksa di pasar-pasar hewan. Setelah betul-betul dinyatakan sehat, mereka akan memberikan SKKH.”

Sutarno mengatakan bahwa populasi keseluruhan jenis sapi, baik jantan maupun betina, di kalangan peternak di DIY saat ini mencapai 300.000 ekor, tidak jauh berbeda dengan persediaan pada tahun 2016.

Untuk stok sapi jantan siap potong pada tahun 2017, mencapai 50.000 s.d. 60.000 ekor. Dengan persediaan itu, menurut Sutarno, akan mampu memenuhi kebutuhan sapi sebagai hewan kurban pada Idul adha 1438 Hijriah yang bakal mencapai 20.000 ekor sapi.

“Kami perkirakan tahun ini kebutuhan sapi untuk hewan kurban meningkat dari 2016 yang mencapai 19.000 ekor.”

Ant

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Wisnu