Jakarta, Aktual.co — Siswono Yudo Husodo ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar dan sebagai anggota dewan pertimbangan adalah Andi Mattalatta dan Fahmi Idris.
Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Golkar versi Munas, Ancol Agung Laksono, usai rapat pleno untuk pertama kalinya di DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (10/12). 
“Maka kami telah melakukan pembahasan dan langkah-langkah. Untuk menyelesaikan instrumen partai dengan melengkapi surat kepengurusan sampai pada tingkat pengurus pleno,” kata Agung.
Kata Agung, ketiga orang ini diminta untuk membuat dewan pertimbangan sesuai AD ART dan berkonsultasi dengan DPP Partai Golkar.
Seperti diketahui, Agung Laksono terpilih menjadi Ketua Umum Partai Golkar versi Musyawarah Nasional IX Partai Golkar di Jakarta, lewat pemungutan suara pada Senin (8/12) dini hari. Seusai terpilih, dia memastikan partainya tak ingin lagi bergabung dalam Koalisi Merah Putih.

Artikel ini ditulis oleh: