Misalnya begini, sambung anggota komisi I DPR RI itu, di satu sisi organisasi harus melihat dulu perkembangan kesehatan dari ketua umum.
“Yang kedua, tapi di sisi lain kitapun juga harus mempertimbangkan proses hukum yang sekarang telah ditempuh oleh Pak Setya Novanto. Nah, yang ketiga, paralel dengan dua hal tersebut, seruan-seruan atau imbauan- imbauan tentu harus dikaitkan dengan kedua perkembangan tersebut,” papar dia.
Oleh karena itu, Ace menegaskan bahwa belum ada sikap resmi partai mengenai kondisi muktahir yang saat ini sedang terjadi
“Menurut saya karena ini belum sikap resmi partai ya, ya memang harusnya dimungkinkan untuk dibahas dan itu tidak menutup kemungkinan untuk dibahas di internal partai,” pungkasnya.
Laporan: Novrizal Sikumbang
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Andy Abdul Hamid