‎Jakarta, Aktual.co – Wakil Ketua DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon mendesak agar komisi pemberantasan korupsi (KPK) untuk membuka daftar nama calon menteri Presiden Joko Widodo yang terkena tanda merah maupun kuning yang diumumkan sebelum pengumuman kabinet.

‎Pasalnya, dalam proses hasil seleksi yang melibatkan institusi pimpinan Abraham Samad Cs sudah dibuka kepada publik.

‎‎”Harus dibuka itu. Jadikan, karena prosesnya sudah terbuka, kini masyarakat bertanya-tanya siapa sih yang merah dan kuning itu? KPK wajib sekarang ini untuk membuka (nama calon menteri itu, red),” ucap Fadli, di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (28/10). ‎

‎Ia pun akan mengusulkan, bila pimpinan komisi telah terbentuk. Pimpinan DPR yang membawahi komisi III DPR nanti, akan melakukan pemanggil terhadap KPK. Agar membuka secara gamblang daftar nama calon menteri yang terkena tanda merah dan kuning.‎

‎”Oh iya tentu, nanti kalau sudah terbentuk komisi III, kita akan minta untuk dibuka itu siapa-siapa saja,” pungkasnya.‎