Jakarta, Aktual.com — Film bergenre horor selalu menjadi film yang paling ditunggu oleh kebanyakan pecinta film. Tak sedikit rumah produksi mancanegara seperti Bollywood, Tiongkok, dan tentunya Hollywood berlomba-lomba menyajikan film horor yang sangat menakutkan.

Mengawali bulan Maret 2016, Hollywood kembali merilis sebuah film bergenre horor berjudul ‘The Other Side Of the Door’. Film Produksi 42, Kriti Productions ini disutradarai oleh Johannes Roberts yang juga salah satu penulis cerita film tersebut.

Film ‘The Other Side of the Door’ menceritakan, tentang sebuah misteri kematian seorang anak yang menjadi beban besar untuk sebuah keluarga. Dan, untuk itu dia berusaha untuk setidaknya mengucapkan selamat jalan untuk anaknya itu. Dia pun mencari solusi, dan dia menemukan cara supranatural untuk melihat kembali anaknya yang sudah meninggal.

Namun, usahanya tersebut justru membuat putrinya mendapatkan teror. Kini, sang ibu harus berupaya melindungi anggota keluarganya dari Iblis yang dulu menjadi putra kesayangannya.

Film horor ini dibintangi oleh Sarah Wayne Callies sebagai Maria, Jeremy Sisto selaku Michael, Javier Botet sebagai Myrtu, Sofia Rosinsky sebagai Lucy, Logan Creran selaku Oliver.

Artikel ini ditulis oleh: