Jakarta, Aktual.com — Sebanyak 450 personil Polres Ternate, Maluku Utara (Malut) dikerahkan untuk mengamankan jalannya pleno rekapitulasi di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

“Aparat keamanan menerjunkan sebanyak 300 personil ditambah aparat TNI pada masing-masing sekretariat PPK di wilayah kota Ternate,” kata Kabag Ops Polres Ternate, AKP Yusmara Harahap di Ternate, Minggu (13/12).

Selain di sekretariat PPK, kantor Panwas dan KPU, 150 anggota BKO Brimob juga melakukan patroli dalam wilayah Kota Ternate. Dia mengatakan, personil yang dikerahkan untuk mengamankan proses rekapitulasi di tingkat Kecamatan, sebanyak 300 personil dan yang dilibatkan ada 300 personil dari Polres yang dibantu BKO Brimob dari Mabes itu ada tambahan 150 personil.

Menurutnya, penempatan personil keamanan merata pada sejumlah kawasan yang telah ditetapkan sebelumnya dan titik-titik rawan itu di semua PPK kemudian di Panwas dan KPU, itu kita anggap sebagai daerah rawan. Titik-titiknya itu di pintu masuk, pintu keluar, itu harus tetap ada penjagaan.

Selain personil yang ditempatkan pada sejumlah kawasan yang ditetapkan sebagai daerah rawan, aparat Kepolisian juga menyiagaan anggota BKO Brimob dari Mabes Polri. Untuk di Kecamatan Pulau dan Selatan, ada yang akan ditempatkan di PPK, namun apabila ada gangguan keamanan, mereka sudah siap untuk mengamankan.

Oleh karena itu, pihaknya meminta agar masing-masing pasangan calon dapat memenangkan pendukung mereka masing-masing. Supaya tidak ada yang terprovokasi antara satu dan lainnya. Pihaknya juga mengajak agar semua pihak menciptakan pilkada serentak tahun 2015 di Ternate ini dengan damai, aman dan kondusif.

“Kami meminta agar jalannya pleno di tingkat PPK ini, terutama masing-masing pasangan calon dapat tenangkan pendukung mereka masing-masing dan jangan sampai ada yang terprovokasi, sehingga proses perhitungan suara hasil pilkada ini bisa berjalan damai, aman dengan sama-sama menciptakan suasana yang kondusif,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu