Iran uji coba rudalnya di selat Hormuz. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Amerika Serikat menyebut Uji coba rudal jelajah dilakukan oleh Iran dari sebuah kapal selam di Selat Hormuz mengalami kegagalan.

Kapal selam yang dipakai dalam uji coba tersebut yakni Kapal Yono class. Diketahui, kapal tersebut beroperasi di Selat Hormuz.

Selasa (2/5) lalu, Iran melakukan uji coba rudalnya. Pihak AS saat ini tidak mengetahui secara pasti apakah merupakan uji coba pertamanya atau bukan.

Diketahui pada bulan Februari, Iran mengklaim telah menguji coba rudal jelajah.

Dilansir dari The Washington Times, Kamis (4/5), Iran telah membeli sistem pertahanan udara, bantuan nuklir, pesawat jet tempur, tank dan senjata canggih lainmya dari Rusia.

Uji coba yang dilakukan Iran diduga terjadi setelah kapal Garda Revolusi Iran bersitegang dengan Kapal USS Maham di daerah Selat Hormuz pada bulan April lalu. Ketika itu Kapal milik AS tersebut melepaskan suara peringatan untuk Iran yang mulai mendekatinya hingga jarak 1000 meter.

Pewarta : Agustina Permatasari

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs