Pemerintah terbitkan surat utang negara. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Pemerintah melakukan transaksi penjualan Surat Utang Negara (SUN) dalam denominasi dolar AS atau “Global Bonds” sebesar 4 miliar dolar AS untuk kebutuhan pembiayaan tahun anggaran 2018 (prefunding).

Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan menyebutkan penerbitan Global Bonds ini terdiri dari tiga seri. Obligasi tersebut antara lain seri RI0123 sebesar satu miliar dolar AS dengan tenor lima tahun dan tanggal jatuh tempo pada 11 Januari 2023 serta tingkat kupon 2,95 persen.

Distribusi seri RI0123 berdasarkan wilayah antara lain Amerika Serikat 40 persen, Eropa 25 persen, Asia kecuali Indonesia 17 persen dan Indonesia 14 persen. Kemudian, seri RI0128 sebesar 1,25 miliar dolar AS dengan tenor 10 tahun dan tanggal jatuh tempo pada 11 Januari 2028 serta tingkat kupon 3,5 persen.

Distribusi seri RI0128 berdasarkan wilayah antara lain Amerika Serikat 48 persen, Eropa 22 persen, Asia kecuali Indonesia 20 persen dan Indonesia 10 persen. Seri lainnya adalah RI0148 sebesar 1,75 miliar dolar AS dengan tenor 30 tahun dan tanggal jatuh tempo pada 11 Januari 2048 serta tingkat kupon 4,35 persen.

Distribusi seri RI0148 berdasarkan wilayah antara lain Amerika Serikat 65 persen, Asia kecuali Indonesia 22 persen, Eropa 12 persen dan Indonesia 1 persen. Penerbitan tiga seri obligasi yang dicatatkan pada Singapore Stock Exchange dan Frankfurt Stock Exchange ini telah memperoleh peringkat Baa3 dari Moody’s, BBB- dari Standard&Poor’s dan BBB- dari Fitch.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara