Jakarta, Aktual.co — Menteri Pariwisata Arief Yahya menegaskan bahwa urusan wisata bukan dalam ranah antar pemerintah melainkan ‘people to people’.
Dirinya mencontohkan persoalan ini dengan kehidupan antara orangtua dengan anak-anaknya.
“Sehingga diharapkan kalau ada orang tua berantam, anaknya masih mainan nggak? Masih main bersama? Diharapkan begitu,” kata Arief, di Bogor, Jawa Barat, Senin (16/2).
Diahrapkan, para orangtua yang ‘bertengkar’ tak mempengaruhi anak-anaknya. Hubungan ‘people to people’ menjadi hubungan sosial dan kebudayaan antara masyarakat Indonesia dengan masyarakat Australia.
“Wisatawan Australia sekarang sudah tembus 1 juta. Kita harapkan tahun ini menjadi 1,2 juta. 20 persen kalau dari total 10 persen sekitar 94,6 juta,” kata dia.
Sebelumnya, Menlu Australia Julie Bishop mengancam akan melakukan boikot wisata ke Indonesia jika pemerintah Indonesia merealisasikan eksekusi mati terhadap gembong narkoba asal Australia yaitu Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.
Artikel ini ditulis oleh: