Warga memadati terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Senin (4/7/2016). H-2 Hari Raya Idul Fitri, belasan ribu penumpang mulai memadati terminal, diperkiran puncak arus mudik terjadi hari ini.

Jakarta, Aktual.com – Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnain mengungkapkan bahwa puncak Arus balik Lebaran 2016 di Terminal Bus Kalideres, Jakarta Barat, diprediksi terjadi pada 10 Juli 2016.

“Puncak arus balik di sini (Terminal Kalideres) diprediksi terjadi pada hari Minggu, tanggal 10 Juli 2016,” ujar Revi yang sempat dipanggil Bang Toyib (Baca: Kepala Terminal Kalideres Jadi “Bang Toyib”) di Jakarta, Senin (4/7).

Dia menjelaskan bahwa jumlah penumpang bus di Terminal Kalideres mulai menurun sejak H-3 dan H-4 hari raya Idul Fitri yang jatuh pada Rabu, 6 Juli 2016.

Revi menyebutkan bahwa jumlah penumpang di Terminal Kalideres secara keseluruhan pada tahun ini menurun sekitar 30 hingga 40 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Dia menjelaskan bahwa penurunan itu disebabkan adanya acara mudik gratis yang ditawarkan oleh berbagai instansi, sehingga volume penumpang cenderung berkurang. Kemudian, semakin banyaknya pemudik yang memilih membawa mobil pribadi karena sudah mampu membeli kendaraan pribadi.

“Jumlah penumpang di terminal ini (Kalideres) berkurang 30 sampai 40 persen. Itu pengaruhnya karena banyak acara mudik gratis, dan sekarang rata-rata orang sudah punya mobil. Selain itu, banyak juga penumpang yang beralih dari bus ke kereta api,” kata dia.

Lebih lanjut Revi menyebutkan bahwa tujuan terbanyak dari Kalideres, adalah tujuan ke Pulau Sumatera, karena memang jumlah bus, serta tujuan lebih banyak arah ke Sumatera. Sedangkan Pulau Jawa, adalah Jawa Tengah yang menjadi tujuan terbanyak.

Puncak arus mudik di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, diperkirakan sudah terjadi pada Sabtu (2/7) malam atau H-4 dengan 3.391 penumpang yang berangkat, atau naik 328 persen dibanding hari reguler di luar Ramadhan dan Lebaran.

Sementara itu, kata Revi, pada H-4 kemarin, mayoritas penumpang atau sebanyak 862 orang berangkat ke Jawa Tengah. Sedangkan, 800 penumpang lainnya berangkat menyeberangi Pelabuhan Merak, menuju Sumatera. Kemudian, sebanyak 738 penumpang menuju Jawa Timur dan 608 penumpang bertolak ke Banten.

“Mereka berangkat dengan 285 bus. Total bus terbanyak yang berangkat pada musim arus mudik ini,” ujar dia.

Sebagian besar penumpang, menurut dia, berangkat pada siang menjelang malam. Pada puncak arus mudik kemarin, sebanyak 1621 penumpang atau 50 persen dari total penumpang pada H-4 berangkat dari Kalideres pada pukul 13.00 WIB hingga 19.00 WIB.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Eka