Jpeg

Surabaya, Aktual.com — Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) edisi 2015 salah satu tujuannya untuk mengoptimalisasikan sektor Wakaf dan Zakat. Demikian Konferensi Pers disampaikan oleh Deputi Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo di Surabaya, Rabu (28/10).

“Apa yang kita angkat tahun ini, bagaimana kita mengangkat keuangan dan ekonomi masyarakat. Tahun ini kita optimalisasikan wakaf dan zakat. optimalisasi baik dari pengumpulannya, distribusinya, SDM yang terlibat di dalamnya, juga aspek-aspek lainnya,” kata Perry.

Perry mengungkapkan setiap tahun pegelaran ISEF akan kontinyu terus diselenggarakan oleh Bank Indonesia di Surabaya, karena ISEF pertama kali dideklarasikan di Jawa Timur untuk menjadi platform ekonomi syariah yang didukung oleh semua pihak.

“Marilah kita secara kolaboratif tidak hanya di Jatim saja, tapi juga di seluruh Indonesia dan bahkan bisa mengglobal. Ini adalah upaya-upaya kontinyu setiap tahun,” tegas Perry.

ISEF 2015 ini diharapkan dapat mengulang kesuksesan seperti di tahun 2014 lalu yang juga digelar di Surabaya. Pada ISEF 2014 telah dihasilkan MoU BI dengan IDB untuk Capacity Building, Communique for OIC countries, Pengembangan Internasional Zakat core principle, MoU BI dengan Kementerian Agama untuk Kemandirian Ekonomi Pesantren, dan Deklarasi Surabaya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Arbie Marwan