Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad M Ali

Jakarta, Aktual.com – Waketum Partai NasDem Ahmad Ali menyayangkan terkait pernyataan Luhut soal big data penundaan Pemilu 2024. Menurutnya, yang lebih pantas menyampaikan itu Menko Polhukam Mahfud Md.

Selain itu, Ahmad Ali juga menyindir Luhut yang begitu aktif bicara soal penundaan pemilu. Sementara tupoksi Luhut di pemerintahan hanya mengurus kemaritiman dan investasi.

“Apa dia menteri serba bisa? Atau dia perdana menteri?” kata Ahmad kepada wartawan, Rabu (16/3).

Ahmad Ali mencurigai justru Luhut yang ingin pemilu ditunda. “Justru sekarang saya melihat aktifnya Pak Luhut bicara penundaan pemilu, saya curiga, jangan-jangan dia yang mau tunda pemilu ini,” katanya.

Menurutnya, Pemilu itu bicara konsepsi bernegara bukan ber-big data. “Big data itukan hanya percakapan media sosial yang tidak tahu di mana mereka ambil,” ujar Ali.

Ahmad Ali mengingatkan Presiden Jokowi untuk taat pada konstitusi. Ia juga menilai penundaan pemilu barang usang. Namun, selalu didaur ulang. “Siapa punya kepentingan ini?” imbuhnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Dede Eka Nurdiansyah