Jakarta, Aktual.com — Bagi Muslimah yang bingung dalam memilih kaftan untuk pakaian kesehariannya, ada beberapa tips dari Fashion Desainer ternama, Anniesa Hasibuan.

Ia mengatakan, hal pertama dalam memilih kaftan haruslah yang tidak terlihat (tidak transparan) lekuk tubuh.

“Aku pribadi suka kaftan yang memang tidak membentuk lekuk tubuh, yang ‘long cardi’, tidak ngepres, aku suka yang gombrong,” kata Anniesa memberikan saran, kepada Aktual.com, di Jakarta.

Selanjutnya, menurut ia, seorang Desainer harus mampu mempadupadankan kaftan biasa dengan hijab instan. Begitu juga dengan abaya.

“Jika ingin lebih ramai lagi, bisa menggunakan aksesoris seperti anting, belt, dan bros,” katanya lagi.

Kaftan juga bisa dipadupadankan dengan ‘sneakers’. “Tren fashion sekarang lebih suka yang ‘nabrak-nabrak’ tinggal dilihat aja konsep acaranya seperti apa,” tambahnya.

Terakhir, ia mengatakan, bagi anak muda agar lebih memilih berbagai warna cerah agar terlihat ceria seperti usianya sekarang.

“Tetapi untuk usia wanita yang sudah bekerja, lebih disarankan hitam, karena hitam bisa menimbulkan efek kurus dan menimbulkan efek seksinya wanita, karena terlihat elegan,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh: