Bosan dengan cemilan yang itu-itu saja ketika berbuka puasa, Aktual.co hadirkan kepada Anda resep istimewa kepada keluarga Muslim. Dalam, mengisi Ramadan 1436 H kali ini, Anda bisa mengisinya dengan makanan berbahan dasar roti.

Pasalnya, menu roti gulung yang diisi dengan kurma untuk sajian Hari Raya Idul Fitri atau saat berbuka puasa pasti bisa menjadi hidangan yang menarik.

Selain mudah cara membuat “Roti Gulung Kurma” di bulan penuh berkah ini, banyak terdapat buah kurma. Jadi Anda tak akan kesulitan untuk memperoleh buah ini. Berikut bahan dan cara membuat roti gulung kurma.

Bahan-bahan :
225 gram tepung terigu protein tinggi
1 sendok teh ragi instan
30 gram gula pasir
1 butir telur
75 ml susu cair
25 gram margarin
1/2 sendok teh garam

Bahan isi:
50 gram margarin
35 gram kurma, diblender dengan 2 sendok makan susu cair

Bahan taburan:
1 sendok teh kayumanis bubuk
25 gram gula palem
75 gram kurma, potong kotak kecil

Bahan olesan:
2 sendok makan susu cair

Cara membuatnya:

1. Isi, kocok margarin dan blenderan kurma sampai tercampur rata. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan telur dan susu cair sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Giling tipis adonan setebal 1 cm dengan lebar 25 cm panjang 30 cm.
3. Oleskan isi tipis-tipis. Taburkan bahan taburan. Gulung sambil sedikit dipadatkan. Potong-potong setebal 2 cm.
Letakkan di loyang yang dioles margarin. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 12 menit sampai matang. Panas-panas, oleskan susu cair.

Demikianlah resep roti gulung kurma, semoga resep kue satu ini, bisa bermanfaat serta menambah semangat Anda ketika menjalani ibadah puasa Ramadan tahun ini.

Artikel ini ditulis oleh: