Manggar, aktual.com – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan membantu pengembangan pasar untuk sejumlah produk kreatif yang dihasilkan para perajin.

“Para perajin yang tergabung dalam UMKM banyak menghasilkan karya kreatif yang unik dan berdaya jual, maka kita dorong pengembangan pasarnya,” kata Ketua Dekranasda Babel Melati Erzaldi saat meninjau pembuatan produk kreatif berupa miniatur perahu kater di Manggar, Belitung Timur, Babel,  Sabtu [07/3].

Ia menjelaskan miniatur perahu kater ini merupakan usaha yang sudah berjalan cukup lama untuk mendukung sektor pariwisata  namun masih butuh bantuan pemerintah untuk bisa berkembang lebih pesat.

“Wisatawan selain mencari oleh-oleh khas daerah, juga mencari suvenir yang menggambarkan ciri khas suatu daerah dan miniatur perahu kater sudah bisa menampilkan itu,” ujarnya.

Melati berjanji memfasilitasi hasil karya perajin dan mengharapkan bisa bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mendukung pengembangan usaha kecil dan menengah.

“Tentu kami dari Dekranasda siap memfasilitasi baik dengan pemerintah maupun dengan pihak swasta, terutama terkait bantuan permodalan,” ujarnya.

Menurut dia, pemasaran dan promosi harus diperkuat agar produk kreatif dari berbagai jenis memiliki daya saing serta daya jual.

“Terus berpromosi dan kembangkan pasar, misalnya masuk ke hotel, supermarket dan pasar strategis lainnya,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eko Priyanto