Bandung, Aktual.com — Tahun ini kota Bandung akan menjadi tuan rumah ‘Indonesia Open X-Sport Championship (IOXC) 2015’.

Dimana IOXC merupakan even kejuaraan olahraga ekstrim yang akan dihadiri oleh 350 peserta dari berbagai negara seperti Malaysia, Singapura, Jepang, Filipina, Thailand, Jerman, Hungaria, Australia, Kanada, dan masih banyak lagi.

IOXC sendiri akan dimulai dari tanggal 2, 3, dan 4 Oktober 2015 di Gedung Telkom University. Kompetisi ini berkonsep even ‘sportainment’, dimana para penonton akan disuguhi oleh atraksi yang memukau dari para peserta olahraga ekstrim seperti BMX freestyle, Skateboard, Aggressive Inline, Bboy, Fresst­lye Basket (atau bola seni). Festival olahraga hiburan tersebut akan disuguhkan secara gratis bagi seluruh kalangan.

Tidak hanya kompetisi olahraga saja, namun juga ada bazar makanan, ‘clothing’, UKM dari para komunitas dan juga ada beberapa ‘games’ dengan hadiah uang tunai sebesar Rp5.000.000 sekaligus hadiah berupa produk.

Even ‘IOXC’ yang didukung penuh oleh Kemenpora tersebut yaitu, kali ketujuh dihelat. Setelah sebelumnya diadakan di beberapa kota besar seperti Bali dan Palembang. ‘IOXC 2015’ tahun ini memperebutkan total hadiah sebesar Rp409.000.000. (Laporan Kontributor Aktual.com di Bandung: Vina Fatma)

Artikel ini ditulis oleh: