Ia menyampaikan kasus meninggal 1 orang di bulan April 2019 karena pasien terlambat dibawa ke rumah sakit dan ada komplikasi dengan penyakit lain.

Ia menjelaskan kasus DBD tinggi biasanya pada musim hujan, yaitu di akhir tahun sampai awal tahun berikutnya. Saat itu banyak genangan air dan udara cukup hangat yang membuat perkembangbiakan nyamuk aides aegipty lebih cepat.

“Namun, di musim kemarau seperti saat ini tetap saja ada kasus DBD. Selain timbul dari Temanggung juga datang dari luar atau pasien dari luar Temanggung. Meskipun begitu kasusnya tidak banyak, tetapi pencegahan dan pemberantasan tetep dilakukan,” tambahnya.

Artikel ini ditulis oleh: