– Rute Strategis

Hal yang paling menguntungkan menggunakan Big Bird Bandara yaitu rutenya yang strategis. Big Bird Bandara melewati berbagai pusat perbelanjaan dan hotel dari Bandara Soekarno-Hatta, begitu juga sebaliknya.

Terdapat empat rute utama yang dimiliki Big Bird Bandara. Keempat rute Big Bird Bandara yaitu Jatinegara, Blok M, Gambir, bahkan Bandung. Terdapat beberapa titik keberangkatan dan turun di setiap rute. Yang menariknya, beberapa titik tersebut adalah mall seperti City Plaza Jatinegara, Blok M, dan FX Sudirman.

Anda bisa menyesuaikan titik keberangkatannya sesuai kebutuhan. Oh ya, bila menggunakan Big Bird Bandara perjalanan dari bandara, penumpang bisa turun di mana saja sepanjang rute yang dilewati Big Bird Bandara.

Bisa dipesan secara online

Sudah memiliki waktu keberangkatan pesawat? Nah, agar perjalanan semakin tenang, Big Bird Bandara bisa dipesan secara online. Traveloka memberikan kemudahan untuk memesan Big Bird Bandara.

Sebagai mitra resmi Blue Bird Group, Traveloka menjamin keamanan ketika memesan tiket Big Bird Bandara. Setelah membayar pesanan tiket, Anda mendapatkan voucher Big Bird Airport Shuttle yang tinggal ditunjukkan kepada petugas Big Bird Airport Shuttle. Bila terjadi masalah, tenang saja, customer service Traveloka siap membantu 24 jam.

Nah, itu lima keuntungan menggunakan Big Bird Bandara untuk perjalanan ke bandara. Big Bird Bandara menjawab kecemasan perjalanan bandara Anda. Pesan sekarang, agar perjalanan pesawat Anda nyaman dan aman.

Artikel ini ditulis oleh: