Malang, Aktual.com — Momen bulan suci Ramadan, nampaknya dimanfaatkan dengan baik oleh striker Arema Cronus, Christian Gonzales.

Pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut, rupanya banyak memilih kegiatan mengisi pengajian undangan dari Masjid ke masjid.

Dalam kesempatan itu, striker berjuluk El Loco itu kerap memberi tips bagaimana puasa sehat ala atlet sepakbola. Menurutnya, tetap berlatih ringan seperti jogging dan latihan kecil mampu menjaga stamina dirinya.

“Puasa itu menyehatkan dan lebih baik diisi dengan hal yang baik,” ucap Gonzales kepada Aktual.com, pada Senin (7/7).

Belum diketahuinya nasib liga sepakbola di Indonesia, membuat Gonzales tidak patah semangat dalam mengisi hari-hari di bulan Ramadan.

Tahun lalu, saat kompetisi masih berlanjut, suami Eva Gonzales ini masih melakoni laga meski malam hari. Namun, kali ini agar staminanya tetap terjaga ia tetap berlatih ringan setiap harinya.

Ia mengaku banyak mengisi waktu luang dengan olahraga ringan di rumah, mulai membersihkan rumah, memandikan anak hingga sauna sederhana di dalam rumahnya.

“Olahraga tak harus mahal, bisa di dalam rumah atau di sekitar rumah,” tandasnya

Artikel ini ditulis oleh: