Jakarta, Aktual.co —Joko Widodo hari ini resmi meninggalkan jabatannya sebagai Gubernur DKI.
Menyusul telah terbitnya Surat Keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhono terkait pemberhentian dirinya sebagai Gubernur DKI.
“Pada hari ini saya sudah bukan gubernur karena keputusan sudah ada sehingga sekarang ini status saya sudah bukan gubernur lagi,” ujar Jokowi ketika mengisi sambutan pada acara silaturahmi dengan pengurus pemerintahan DKI di Istora Senayan, Kamis (16/10).
Meski tak lagi menjabat sebagai Gubernur DKI, kata Jokowi, bukan berarti dirinya akan meninggalkan segala masalah yang ada di Jakarta. 
“Masalah Jakarta adalah masalah saya juga. Oleh karena itu, saya meminta dukungan dari semua pihak untuk ikut membangun Jakarta,” ujarnya. 
Sepeninggal Jokowi hari ini, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang semula menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta otomatis menjabat sebagai pelaksana tugas Gubernur DKI sampai dilantik secara resmi jadi Gubernur.

Artikel ini ditulis oleh: