Banda Aceh, Aktual.com – Kabut asap yang melanda Aceh Utara dan Lhokseumawe, Aceh, Minggu (25/10) semakin parah. Hari ini jarak pandang hanya 200 meter dibanding kemarin mencapai 3 kilometer.

Salah seorang warga Lhokseumawe, Muhammad menyebutkan pihaknya mendesak agar Pemko Lhokseumawe segera membagikan masker untuk semua warga. “Kondisi ini sudah sangat mengkhawatirkan. Lebih baik Pemko segera bagikan masker gratis untuk warga,” sebut Muhammad.

Hal yang sama disebutkan warga Lhoksukon, Aceh Utara, Raihan. Dia meminta agar Pemkab Aceh Utara membagikan masker untuk 852 desa di kabupaten itu.

“Hari ini mata kita mulai terasa perih. Agak susah bernafas,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh: