Untuk kapasitas tempat duduk, KAI menydiakan sebanyak total 236.210 kursi per hari, yang terdiri dari 212.458 kursi per hari untuk KA reguler dan 23.752 kursi per hari untuk KA tambahan.

“Saat ini, per 18 Mei 2018 telah terjual 1.296.236 kursi KA reguler dan 249.738 kursi KA tambahan,” katanya.

Apriyono menambahkan KA tambahan tersebut akan mulai beroperasi pada 8-26 Juni 2018.

Beberapa KA tambahan akan beroperasi lebih awal, yaitu 5 Juni 2018, yaitu KA Kertajaya Lebaran rute Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi, KA Brantas Lebaran rute Pasar Senen-Semarang Poncol-Blitar dan KA Mataram Premium rute Pasar Senen-Lempuyangan.

 

(Wisnu)