Jakarta, Aktual.co — Ketua Majelis Nasional Kuwait dan Ketua Uni Antar-Parlemen Arab (AIPU), Marzouq Al-Ghanim, mengutuk keras perilaku Israel. Hal itu karena penutupan Masjid Al-Aqsha oleh tentara Zionis.

“Kami mengutuk tindakan tidak adil Israel menutup Masjid Suci Al-Aqsha dalam menghadapi jamaah,” kata Marzouq Al-Ghanim, dikutip Oana, Sabtu (1/11).

Dalam siaran pers, Al-Ghanim mengatakan bahwa masyarakat internasional, terutama PBB dan negara-negara besar mensponsori proses perdamaian Timur Tengah, harus menghentikan tindakan Israel tersebut.

Mencegah umat Muslim dari memasuki tempat suci merupakan pelanggaran keji terhadap status kesucian Yerusalem, kata Al-Ghanim.

Dia menekankan bahwa tindakan Israel adalah indikasi yang jelas bahwa masyarakat internasional menutup mata dengan situasi itu.

Artikel ini ditulis oleh: