Caracas, Aktual.com – kubu oposisi Venezuela akan berupaya untuk menggulingkan presiden Nicolas Maduro sebelum berakhir masa jabatannya.

Seperti yang dilansir dari nbsnews rabu (3/03/2016), kubu oposisi juga secara bersamaan akan mengikuti amandemen konstitusi, menghidupkan kembali referendum dan kampanye untuk mendorong pengunduran diri presiden sosialis Nicolas Maduro.

Pimpinan kubu oposisi Americo De Gracio pada jumpa pers nya menyatakan bahwa lebih dari puluhan partai koalisi telah mencapai kesepakatan dalam strategi setelah melakukan pertemuan panjang pada hari Rabu (2/3),

Juru bicara oposisi Jesus Torrealba berharap untuk mengumumkan secara resmi rencana pada hari kamis.

Jangka enam tahun masa jabatan akan berakhir di tahun 2019. Kubu opposisi menang telak dalam pemilihan legislatif desember lalu, dan berjanji mencari jalan untuk menggulingkan presiden Maduro dari kekuasaannya di pertengahan pertama tahun 2016.

Artikel ini ditulis oleh: