OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Jakarta, Aktual.com – Lidah adalah kumpulan otot rangka pada bagian lantai mulut yang dapat membantu pencernaan makanan dengan mengunyah dan menelan. Lidah dikenal sebagai indera pengecap yang banyak memiliki struktur tunas pengecap. Lidah juga turut membantu dalam tindakan bicara.

Bagi sebagian besar orang, tidak banyak yang mengetahui bahwa semua yang berhubungan dengan lidah sebenarnya sangatlah kuat. Otot pada lidah tidaklah satu, melainkan terdiri dari beberapa otot. semua otot tersebut dikelompokan menjadi dua jenis otot yang memiliki fungsi yang berbeda, yaitu Otot Ekstrinsik dan Intrinsik.

Ekstrinsik
Otot ini merupakn otot pertama yang terdiri dri delapan jenis otot dengan fungsi sendiri.

Intrinsik
Otot jenis ini sangat special karena ia tidak melekat di bagian tulang tetapi hanya pada bagian lidah saja.

Dijelaskan bahwa otot-otot yang termasuk dalam otot Eksterinsik adalah, :

* Musculus genioglossus
fungsi dari otot ini adalah untuk menarik lidah untuk turun kemudian menariknya lagi kebelakang dengan retraksi serta kemudian menekan lidah.

* Musculus hypoglossus
fungsi dari otot ini adalah untuk menarik lidah untuk turun, kemudian di bagian posterior otot ini dapat mengeluarkan lidah dengan menjulurkannya. Otot ini juga dapat menekan lidah serta memajukannya.

* Musculus palatoglossus
fungsi dari otot ini adalah untuk mengangkat lidah di bagian posterior yang membuat anggapan lidah, otot terkuat pada manusia.

* Musculus styloglossus
fungsi dari otot ini sangatlah penting bagi mulut karena ia akan menarik lidah kebelakang yang kemudian akan diangkat. Gerakan inilah yang akan membantu pembentukan pergerakan yang kita gunakan untuk menelan.

Dan yang otot -oto yang dimaksud dengan otot Intrinsik, :

* Musculus longitudinalis
Otot ini memiliki dua jenis pula, yaitu jenis superior dimana ia akan melakukan retraksi dan kemudian melebarkan lidah serta membuat ujung lidah dapat terangkat maupun untuk menurunkannya. Jenis kedua yaitu inferior dimana ia juga akan melakukan retraksi serta melebarkan lidah sekaligus membantu melebarkan lidah serta membuat ujung lidah dapat terangkat maupun untuk menurunkannya.

* Musculus transversus serta Musculus verticalis
Kedua jenis otot ini bekerja bersama-sama untuk membentuk lidah menjadi sempit, serta untuk membentuk lidah menjadi lebih panjang yang semakin menekankan anggapan lidah, otot terkuat pada manusia.

Lidah merupakan salah satu otot yang tidak berhenti bekerja, bahkan saat kita sedang tertidur, karena,lidah membantu memproduksi air ludah di dalam mulut agar terus dilakukan karena penting bagi kesehatan dan kondisi tubuh itu sendiri. itulah yang memberikan predikat lidah sebagai otot terkuat karena meskipun lidah kecil, namun justru terbentuk dari otot-otot yang sangat kuat.

Artikel ini ditulis oleh: