Jakarta, Aktual.com – Sebuah rumah toko (ruko) yang dijadikan tempat berjualan peralatan furniture di Jalan Pemuda, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, ludes terbakar saat malam pergantian tahun, Minggu (1/1) dini hari.

“Total yang terbakar ada dua blok ruko. Api berasal dari ruko furniture lalu merambat ke sebelahnya karena angin kencang,” kata saksi mata kejadian, Suroto di Bekasi, Minggu (1/1).

Kejadian itu berlangsung sekitar pukul 02.30 WIB saat sejumlah kembang api serta petasan sedang dinyalakan sebagai tanda pergantian tahun.

“Ada yang bilang akibat percikan api petasan atau kembang api, tapi ada juga yang bilang akibat korsleting listrik di ruko funiture,” katanya.

Sejumlah barang jualan seperti kasur, meja kayu, peralatan rumah tangga, rak piring dan lainnya nampak hangus dan tertimbun runtuhan puing bangunan yang roboh.

Saksi mata lainnya Alexander (28) mengatakan, api tersebut terlihat kali pertama di lantai dasar ruko furniture yang menyambar sambungan listrik.

“Ada percikan api di lantai dasarnya dan menyambar aliran listrik sehingga membakar semua barang di toko,” katanya.

Kobaran api tersebut mengundang perhatian warga di sekitar Pasar Baru Kranji yang baru saja selesai merayakan pergantian tahun baru untuk membantu pemadaman.

Sementara pemilik ruko tidak berada di lokasi kejadian saat peristiwa kebakaran berlangsung.

“Pemiliknya lagi pulang karena rumahnya tidak jadi satu dengan ruko. Katanya lagi merayakan tahun baru di luar daerah,” kata Alex.

Kobaran api sempat merembet ke ruko lain, namun dua tim pemadam kebakaran dari Pemkot Bekasi datang ke lokasi beberapa menit kemudian.

“Tidak ada korban dalam kejadian ini. Kasusnya ditangani polisi dan kerugiannya ditaksir mencapai ratusan juta rupiah karena banyak yang kebakar,” kata petugas pemadam kebakaran.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Eka