Misteri datangnya kematian menuntut manusia untuk bersegera dalam persiapanya, Allah Swt telah memberikan tuntunan lewat Baginda Rasul Saw tentang bagaimana mempersiapkanya, bagaimana pelaksaanya tergantung pada pribadi masing-masing.

Banyak arahan arahan untuk bersegera dalam melaksanakan amal amal akhirat seolah manusia akan mati esok harinya. Dalam ungkapan dalam bahasa Arab disampaikan:

واعمل لآخرتك كأنك تموت غداً

Artinya “ dan bekerjalah untuk akhirat mu seakan akan kamu mati esok “

Tidak ada alasan yang mendasar untuk menunda-nunda amal karena keadaan . Syekh Ibnu Athaillah Assakanandari Qs dalam kitabnya “Alhikam” mengatakan :

إحالتك الأعمال على وجود الفراغ من رعونات النفس

Artinya “Penundaanmu beramal karena mencari waktu yang senggang, adalah timbul dari hati yang bodoh”

Hal tersebut karena penundaan amal karena mencari waktu senggang berarti menomor duakan amal dengan menghabiskan waktu untuk hal-hal lain yang bersifat duniawi, dan tidak berusaha untuk bersungguh-sungguh dalam melaksanakanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid