Jakarta, Aktual.co — Seluruh elemen harus kembali meneguhkan identitas dan jati diri bangsa. Hal ini harus dilakukan untuk meningkatkan daya saing bangsa di fora internasional.
“Indonesia harus bisa bersanding dan bersaing dengan bangsa lain secara bermartabat dan berdaulat,” kata Panglima TNI Jenderal Moeldoko dalam ‘Silaturahmi Tata Ruang Peradaban’ di Kuningan, Jabar, beberapa waktu lalu. Pidato ini diwakilkan‎ Laksma TNI Uus Kustiwa.‎ 
“Kita harus bangga menjadi dan mengaku bangsa Indonesia berikut segala identitas budayanya,” sambungnya.
Bangsa Indonesia harus mampu beradaptasi ddengan segala bentuk perubahan dan pembaruan. Bangsa Indonesia harus merespon dengan positif perubahan dan pembaruan tersebut.
“Kita juga harus punya pola cegah tangkal yang kuat terhadap setiap pengaruh negatif,” tegasnya.
Dalam konteks ini, sambung Moeldoko, segala gerak dinamika reformasi dan pembangunan nasional, harus dicegah dari segala indikasi dan upaya untuk mengubah visi keindonesiaan.
“Sebaliknya, kita harus memperkukuh dan memperkokoh (visi keindonesiaan),” pungkasnya.