Jakarta, Aktual.com — Pelatih Manchester United, Louis van Gaal frustrasi dan menanggung kesalahan usai timnya gagal menembus babak 16 besar Liga Champions Eropa.

Kekalahan 3-2 dari Wolfsburg bukan saja membuat MU gagal lolos ke babak selanjutnya, tapi juga masa depan Van Gaal di ‘Setan Merah’ kian suram.

“Saat ini saya tidak bisa membela diri karena kita keluar dari Liga Champions,” kata pelatih asal Belanda tersebut kepada wartawan.

Kebobolan banyak gol dalam satu pertandingan, ini seperti yang terjadi di 11 laga sebelumnya. Cedera Matteo Darmian dan Chris Smalling seperti mempertegas lubang di lini pertahanan ‘Red Devils’.

“Ini adalah pertandingan yang ‘gila’ Setelah beberapa pertandingan di mana Anda tidak bisa mencetak gol, dan mencetak dua gol tetapi tidak cukup,” ujar Van Gaal.

“Saya senang bahwa kami telah mencetak gol, namun saya tidak senang bahwa kami memberi gol ‘away’ dua kali dalam waktu dua menit.”

Dengan kegagalan MU di Liga Champions, nasib Van Gaal seperti tinggal menunggu waktu. Pep Guardiola santer diberitakan bakal merapat ke Old Trafford usai kontraknya habis di Bayern Munchen pada 2016 mendatang.

Artikel ini ditulis oleh: