12 Januari 2026
Beranda blog Halaman 38057

DKI Terima Mobil Service Dari PT Hino Motor Sales Indonesia

Jakarta, Aktual.co — Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menerima bantuan berupa satu unit mobil service untuk mendukung operasional bus Transjakarta dari PT Hino Motors Sales Indonesia.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan oleh Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia Hiroo Kayanoki kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota DKI Jakarta.

“Tentunya kami berterima kasih kepada Hino Motors atas bantuan yang telah diberikan. Tidak masalah, mau satu unit atau pun sepuluh unit, sudah pasti kita terima, namanya juga bantuan,” kata Basuki di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (3/3).

Lebih lanjut, dia mengaku sangat mengapresiasi bantuan dari PT Hino itu mengingat sebagian besar komponen yang digunakannya merupakan produk lokal.

Meskipun bantuan tersebut telah diterima, dia berharap mobil service tersebut nantinya tidak akan terlalu banyak digunakan.

“Kalau terlalu sering digunakan, artinya bus-bus Transjakarta banyak yang rusak, banyak yang harus diperbaiki. Saya dukung Hino karena 60 persen komponennya dibuat di sini (Indonesia), makanya kita tahan-tahan tidak impor dari luar,” ujar Basuki.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia Hiroo Kayanoki menuturkan bantuan tersebut bertujuan untuk mendukung Pemprov DKI dalam menyediakan pelayanan transportasi umum yang nyaman, aman dan optimal bagi warga ibukota.

“Ini juga merupakan bentuk dukungan penuh dari Hino kepada PT Transjakarta yang sudah menggunakan bus Hino sejak Busway Koridor 1 mulai beroperasi untuk pertama kalinya 11 tahun lalu,” tutur Hiroo.

Dengan adanya mobil service tersebut, pihaknya pun berharap dapat memaksimalkan masa operasional bus Transjakarta dan menunjang kelancaran operasional kendaraan. 

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid

Kesiapan Operasi Batalyon Mekanis TNI

Tim COE (Contingent Owned Equipment) UNIFIL (kiri) menggelar Operational Readiness Inspection (ORI) atau pemeriksaan terhadap kesiapan operasional materiil dan perlengkapan Satgas Batalyon Mekanis TNI Kontingen Garuda XXIII-I/Unifil (Indobatt/Indonesian Battalion) di UN Posn 7-1, Adchit Al Qusayr Lebanon Selatan, Senin (2/3). UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) sebagai perwakilan PBB di wilayah Lebanon menuntut seluruh satuan yang dikirimkan negara-negara pengirim atau Troops Contributing Country (TCC) harus memiliki kesiapan operasional sesuai standar yang telah ditetapkan. AKTUAL/PUSPEN TNI

22 Konglomerat Indonesia Masuk Daftar Miliarder Terkaya Sejagat

Jakarta, Aktual.co —  Berdasarkan laporan penelusuran tim Forbes, sang pendiri Microsoft, Bill Gates kembali didaulat sebagai orang terkaya di dunia untuk ke-16 kalinya dengan total kekayaan senilai US$ 79,2 miliar. Gates tercatat telah merajai jajaran orang terkaya dunia selama 16 kali dalam 21 tahun terakhir. Kekayaan Gates tercatat bertambah US$ 3,2 miliar dalam setahun menjadi US$ 79,2 miliar. Angka tersebut tidak termasuk bonus sebesar US$ 1,5 miliar dari saham perusahaan yang didirikannya.

Menurut hasil penelusuran tim Forbes pula, ada 22 Warga Negara Indonesia yang masuk dalam deretan miliarder terkaya di dunia. Demikian seperti dikutip dari laman Forbes, Selasa (3/3).

Adalah Budi Hartono dan Michael Hartono yang kembali didaulat menjadi dua orang terkaya di Indonesia. Masing-masing tercatat memiliki total kekayaan US$ 9 miliar dan US$ 8,7 miliar dan menempati urutan 142 dan 151 orang terkaya di dunia.

Tak hanya Budi Hartono dan Michael Hartono, berikut 22 nama orang Indonesia yang tercatat masuk sebagai deretan miliarder terkaya di dunia versi Forbes.

1. R. Budi Hartono
Peringkat dunia: 142
Total kekayaan: US$ 9 miliar
Usia: 71
Sumber kekayaan: perbankan, tembakau

2. Michael Hartono
Peringkat dunia: 151
Total kekayaan: US$ 8,7 miliar
Usia: 75
Sumber kekayaan: tembakau, perbankan

3. Sri Prakash Lohia
Peringkat dunia: 341
Total kekayaan: US$ 4,7 miliar
Usia: 62
Sumber kekayaan: poliester

4. Chairul Tanjung
Peringkat dunia: 381
Total kekayaan: US$ 4,3 miliar
Usia: 52
Sumber kekayaan: diversifikasi

5. Mochtar Riady
Peringkat dunia: 714
Total kekayaan: US$ 2,6 miliar
Usia: 85
Sumber kekayaan: diversifikasi

6. Peter Sondakh
Peringkat dunia: 810
Total kekayaan: US$ 2,3 miliar
Usia: 63
Sumber kekayaan: investasi

7. Bachtiar Karim
Peringkat dunia: 949
Total kekayaan: US$ 2 miliar
Usia: 58
Sumber kekayaan: manufaktur

8. Theodore Rachmat
Peringkat dunia: 1.006
Total kekayaan: US$ 1,9 miliar
Usia: 71
Sumber kekayaan: diversifikasi

9. Ciputra
Peringkat dunia: 1.054
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Usia: 83
Sumber kekayaan: real estate

10. Sukanto Tanoto
Peringkat dunia: 1.054
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Usia: 65
Sumber kekayaan: diversifikasi

11. Tahir
Peringkat dunia: 1.105
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Usia: 62
Sumber kekayaan: Diversifikasi

12. Murdaya Poo
Peringkat dunia: 1.118
Total kekayaan: US$ 1,7 miliar
Usia: 74
Sumber kekayaan: Diversifikasi

13. Martua Sitorus
Peringkat dunia: 1.118
Total kekayaan: US$ 1,7 miliar
Usia: 55
Sumber kekayaan: Minyak sawit

14. Purnomo Prawiro
Peringkat dunia: 1.250
Total kekayaan: US$ 1,5 miliar
Usia: 68
Sumber kekayaan: Taksi

15. Hary Tanoesoedibjo
Peringkat dunia: 1.324
Total kekayaan: US$ 1,4 miliar
Usia: 49
Sumber kekayaan: Media

16. Achmad Hamami
Peringkat dunia: 1.415
Total kekayaan: US$ 1,3 miliar
Usia: 84
Sumber kekayaan: Alat berat

17. Edwin Soeryadjaya
Peringkat dunia: 1.533
Total kekayaan: US$ 1,2 miliar
Usia: 66
Sumber kekayaan: batu bara, investasi

18. Husain Djojonegoro
Peringkat dunia: 1.638
Total kekayaan: US$ 1,1 miliar
Usia: 65
Sumber kekayaan: Barang

19. Djoko Susanto
Peringkat dunia: 1.638
Total kekayaan: US$ 1,1 miliar
Usia: 65
Sumber kekayaan: Bisnis ritel

20. Low Tuck Kwong
Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Usia: 66
Sumber kekayaan: Batu bara

21. Benny Subianto
Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Usia: 72
Sumber kekayaan: Batu bara, investasi

22. Harjo Sutanto
Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Usia: 88
Sumber kekayaan: Barang

Artikel ini ditulis oleh:

Diduga Mabuk, Pria Bawa Motor Tewas Tercebur Kali

Jakarta, Aktual.co — Warga Puri Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (3/3) mendadak gempar. Pasalnya dari kali samping Walikota Jakarta Barat ditemukan sesosok mayat yang mengambang yang diketahui bernama M. Iqbal (18). Diduga korban tewas akibat mabuk yang akhirnya tercebur saat mengendarai sepeda motor usai mengikuti balap liar motor CNI Puri Kembangan.
Hal tersebut dibenarkan Kapolsek Kembangan, Kompol Sukatma kepada wartawan.
“”Saat mereka ingin pulang, motornya tidak bisa dikendalikan dan tercebur kali,” ujarnya.
Dikatakan Sukatma saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan mengenai dugaan kalau korban mabuk saat mengendarai sepeda motor hingga tercebut di kali.
“Dugaan korban mabuk masih diselidiki,” tambahnya. 

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid

Presiden Sampaikan Tantangan ke Depan TNI-Polri

Jakarta, Aktual.co — Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta TNI dan Polri serta institusi lainnya mengutamakan pencegahan dalam penanganan masalah terorisme, sehingga perlu dukungan data-data intelijen.
“Dalam penanganan terorisme, utamakan pencegahan, jangan sampai sudah kejadian baru penanganan,” kata Presiden Jokowi, dalan jumpa pers usai memberi pengarahan kepada peserta rapat pimpinan (Rapim) TNI-Polri di Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian/Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK/PTIK) Jakarta, Selasa (3/3).
Presiden menyebutkan dengan mengutamakan pencegahan maka perlu dukungan peran intelijen seperti pencarian data dan informasi di lapangan.
Presiden menyebutkan dalam pengarahan itu dirinya menyampaikan berbagai tantangan yang dihadapi TNI-Polri baik bidang politik, keamanan dan ekonomi.
“Perlu dijaga stabilitas keamanan agar target pertumbuhan ekonomi dan pembangunan infrastruktur dapat dicapai. Itu garis besar yang saya sampaikan di rapim,” kata Jokowi.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo mengingatkan terorisme masih akan menjadi ancaman tidak hanya di Indonesia, tetapi juga negara-negara lain di dunia.
“Saya kira tidak hanya Indonesia tapi juga negara lain, semua menghadapi mazhab yang sama terkait terorisme terutama ‘Islamic State of Iraq and Syria’ (ISIS),” tutur Presiden Jokowi.
Presiden menyebutkan adanya tantangan yang harus dihadapi Indonesia ke depan.

Artikel ini ditulis oleh:

Presiden Hadiri Rapim TNI dan Polri

Presiden Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PAN dan RB Yuddy Chrisnandi (kedua kiri), Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko (kiri) dan Wakil Kapolri Komjen Pol. Badrodin Haiti (kanan) memberi salam usai memberikan keterangan pers tentang Rapim TNI dan Polri Tahun 2015 di Gedung STIK, Jakarta, Selasa (3/3). Rapim TNI dan Polri tersebut mengambil tema Sinergitas TNI-Polri Penggerak Revolusi Mental. ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

Berita Lain