15 Januari 2026
Beranda blog Halaman 39960

Harga BBM Turun, Organda Jateng Belum Putuskan Penurunan Tarif Angkot

Semarang, Aktual.co — Penurunan harga jenis premium dan solar tidak mempengaruhi Organisasi Angkutan Darat (Organda) Jawa Tengah untuk menurunkan tarif transportasi. 
Tarif angkutan umum tetap memakai patokan tarif setelah kenaikan harga BBM pada bulan November 2014.
Pihak Organda sejauh ini belum memutuskan tarif baru angkutan umum, pasca pemerintah menurunkan harga BMM jenis premium turun. 
“Kami masih merapatkan bersama pengurus dulu. Secara sepihak saya tidak bisa memutuskan tarif baru angkutan umum, meski harga BBM turun,” kata dia, kepada Aktual.co, Jum’at (2/1).
Untuk memutuskan harga baru, pihaknya sejauh ini harus merapatkan bersama pihak penyedia jasa angkutan umum.
Diketahui, Pemerintah secara resmi mengumumkan harga baru Bahan Bakar Minyak (BBM) terkait dengan kebijakan subsidi tetap (fixed subsidy). Kebijakan tersebut berlaku mulai 1 Januari 2015 pukul 00.00 WIB.
Berikut ini harga baru BBM yang berlaku mulai 1 Januari 2015 pukul 00.00 WIB:
1. BBM TertentuMinyak Tanah (Kerosene) menjadi Rp2.500 per liter di seluruh wilayah IndonesiaMinyak Solar (Gas Oil) menjadi Rp7.250 per liter di seluruh wilayah Indonesia
2. BBM Khusus PenugasanBensin RON 88 (Premium) menjadi Rp7.600 per liter di luar Jawa, Madura, dan Bali (Jamali).
3. BBM Umum (Non-Subsidi)Bensin RON 88 (Premium) menjadi Rp7.600 per liter di Jamali.

Artikel ini ditulis oleh:

Harga BBM Turun, Harga Kebutuhan Pokok di Yogya Tetap Tinggi

Yogyakarta, Aktual.co — Penurunan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) pada awal tahun ini ternyata tidak diikuti penurunan harga kebutuhan pokok yang dijual di pasaran. 
Harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di Kota Yogyakarta ternyata tetap tinggi sejak kenaikan BBM dan libur Natal beberapa waktu lalu.
Di pasar tradisional Beringharjo Yogyakarta, harga kebutuhan pokok seperti beras terpantau tetap stabil tinggi. Sejak naik Rp500-1000 per kilo pada pertengahan Desember lalu, harga beras diketahui masih relatif tinggi, yakni berkisar antara Rp8500-Rp10 ribu per kilo. Seperti beras jenis mentik super yang masih di kisaran Rp9700 per kilo, mentik biasa Rp9500, atau  IR super yang berkisar Rp8600.
Hal yang sama juga terjadi pada harga daging ayam potong. Sejak naik menjadi Rp29 ribu perkilonya pada hnatal 2014, hingga kini harga ayam potong boiler masih belum jauh berubah. Begitu juga untuk harga  ayam kampung yang masih berkisar Rp60 ribu.
“Harga ayam potong malah naik sekitar Rp300 per kilo. Walau BBM turun, tidak pengaruh,” ujar Ida, salah seorang pedagang ayam potong pasar Beringharjo.
Begitupun dengan harga cabai yang diketahui masih tinggi sejak beberapa hari lalu. Untuk cabai teropong masih di kisaran Rp85 ribu, cabai keriting Rp65 ribu, serta rawit merah yang masih di kisaran Rp85ribu.

Artikel ini ditulis oleh:

Anda Pernah Bicara Saat Tidur? Ini Solusi Medisnya

Jakarta, Aktual.co — Apakah Anda pernah diberitahukan oleh keluarga atau teman, jika Anda suka berbicara saat tertidur? Ya, fenomena ‘sleeping talking’ ini juga banyak menimpa sebagian orang dan itu di bawah alam sadar, demikian lapor Healthmeup, Jumat (2/1)

‘Sleeping Talking’ (atau yang kita kenal sebagai ‘mengigau’) yaitu gangguan tidur yang tidak normal. Berdasarkan penelitian, hal ini terjadi karena mereka sedang berbicara kepada diri mereka sendiri. Bahkan anehnya, mereka bisa tertawa, berbisik atau berteriak. Biasanya mereka mengalaminya hanya 30 detik dan jarang terjadi hingga lebih dari itu.

Saat terjadi ‘sleeping talking’ tersebut mereka menggunakan kata-kata yang tidak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan menggerutu, sehingga sulit untuk memahami apa yang orang tersebut katakan.

‘Sleeping talking’ terjadi umumnya pada anak-anak antara usia 3-10 tahun. Hampir lima persen orang dewasa juga mengalami ‘sleeping talking’ tersebut, dan sebagaian besar didominasi oleh kaum adam.

Penyebab dari ‘sleeping talking’ tersebut diantaranya, stres, depresi, demam, kurang tidur, seharian mengantuk, mengonsumsi alkohol, faktor keturunan, mimpi buruk, ‘sleep apnea’, gangguan perilaku tidur, gangguan jiwa, kejang nocturnal, penyakit mental atau medis, penyalahgunaan zat

Namun pertanyaannya, bisakah diobati?
Jawabannya, Anda tidak perlu menjalani pengobatan khusus untuk mencegah Anda dari berbicara dalam tidur. Tapi, Anda bisa mengurangi terjadinya berbicara sambil tidur dengan mengikuti kiat seperti ini.
1. Ikuti jadwal tidur yang teratur.
2. Tidur yang cukup, sebagai penyebab paling umum dari ‘sleeping talking’.
3. Hindari mengonsumsi alkohol, minuman berkafein lainnya serta makanan berat untuk mengurangi ‘sleeping talking’.

Artikel ini ditulis oleh:

Menpora: Tim Sembilan Bisa Langsung Ambil Langkah Hukum

Jakarta, Aktual.co — Penghuni Tim Sembilan bentukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), berasal dari berbagai lintas profesi. Salah satu anggota tersebut, berasal dari kepolisian.

Dikatakan Menpora, Imam Nahrawi, salah satu alasan untuk melibatkan pihak kepolisian dalam tim yang ditugaskan untuk melakukan pengawasan terhadap kinerja PSSI itu, adalah bisa langsung mengambil keputusan hukum, tanpa berkoordinasi.

“Ketika ada indikasi pidana, tidak menunggu laporan, tapi langsung menghukum. Jadi tidak ada gajah lagi dan anaknya,” kata Imam ketika mengumumkan anggota Tim Sembilan di Gedung Kemenpora, Jakarta, Jumat (2/1).

Untuk diketahui, salah satu anggota Tim Sembilan yang berlatar kepolisian adalah, Oegroseno, yang pernah menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri).

Tim Sembilan bentukan pemerintah ini, ditugaskan bekerja selama tiga bulan, sejak diumumkannya tim tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Polisi: Kebakaran Pasar Klewer Akibat Korsleting Listrik

Jakarta, Aktual.co —  Polda Jawa Tengah menyatakan kebakaran yang melanda Pasar Klewer Solo pada 27 Desember 2014 lalu disebabkan oleh hubungan arus pendek listrik.
“Titik api pertama kali muncul dari kios di Blok D lantai satu,” kata Kapolda Jawa Tengah Inspektur Jenderal Nur Ali di Semarang, Jumat (2/1).
Menurut Kapolda, kesimpulan itu didasarkan atas penyelidikan yang dilakukan tim Laboratorium Forensi Polri cabang Semarang.
Ia menjelaskan pada kios di Blok D tersebut terjadi air yang masuk ke pembagi arus hingga menimbulkan percikan bunga api.
Ia menegaskan kesimpulan tersebut sekaligus menepis dugaan adanya unsur kesengajaan dalam kebakaran pasar yang memilik 1.700 kios tersebut.
“Kita kan membuktikannya secara forensik,” tambahnya.
Terkait dengan kerugian yang terjadi, kata dia, seluruhnya material, tidak ada korban jiwa.
Adapun untuk nilai kerugian, kata dia, seluruhnya telah dilaporkan ke Polresta Surakarta untuk didata.
Kebakaran melanda Pasar Klewer Solo, salah satu pusat tekstil dan batik terbesar di Jawa Tengah, pada Sabtu (27/12).
Ratusan kios di pasar tersebut ludes terbakar. Sebagian besar kios yang terbakar berada di lantai dua pasar.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby

Nilai Tukar Petani Perkebunan Rakyat Alami Penurunan Terendah

Jakarta, Aktual.co —Nilai Tukar Petani (NTP) secara umum pada tahun 2014 menurun sebesar 0,62 persen.

NTP subsektor perkebunan rakyat mengalami penurunan tertinggi yaitu 2,83 persen, sedangkan kenaikan tertinggi pada subsektor tanaman hortikultura sebesar 0,94 persen.

“Hal ini karena ada andil dari beberapa komoditi seperti gabah, sapi potong, kakao, ubi kayu atau ketela pohon, cabai rawit, dan sebagainya,” ujar Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Suryamin di kantor BPS Jakarta, Jumat (2/1).

Pada 2014, secara nasional inflasi produsen (year-on-year) komoditas pertanian sebesar 7,41 persen.

Beberapa komoditas pertanian yang memberikan andil terbesar dalam perubahan harga produsen (inflasi) pada tahun 2014 diantaranya adalah gabah sebesar 1,46 persen, sapi potong 0,81 persen, dan kakao 0,48 persen.

“Gabah ini yang perlu dapat perhatian khusus dari pemerintah,” pungkasnya

Artikel ini ditulis oleh:

Berita Lain