13 Januari 2026
Beranda blog Halaman 42216

Menpora Jani Segera Cairkan Bonus Atlet Berprestasi

Jakarta, Aktual.co — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, berjanji akan mempercepat pemberian bonus bagi para atlet nasional, yang meraih medali di kejuaraan-kejuaraan internasional, termasuk Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.

“Secepatnya akan kami berikan kepada mereka agar hal ini tidak perlu terjadi lagi pada masa mendatang. Kami akan melakukan ‘totok darah’ di mana yang tersumbat akan kami percepat,” kata Imam di sela-sela kunjungannya di sejumlah cabang olahraga di Kawasan Gelora Bung Karno dan Cipayung, Jakarta, ditulis Jumat (31/10).

Menpora mengakui keluhan dari para atlet dan pelatih kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga pasti ada. Tapi, Imam mengatakan kementeriannya akan terus berkomunikasi dengan atlet, pelatih, dan pengurus cabang-cabang olahraga.

“Dalam konsep agama, jangan sampai kita memberikan upah setelah keringatnya kering. Ketika keringatnya masih menetes, segera bonusnya diberikan. Kalau kering nanti lupa,” kata politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu tanpa merinci kepastian waktu pemberian bonus bagi atlet-atlet nasional peraih medali dalam Asian Games 2014.

Imam menambahkan, kementeriannya berencana menyiapkan dana pensiun untuk para atlet dengan mempertimbangkan kemampuan dana yang ada.

“Kami lihat nanti kemampuan dana seperti apa. Karena kami tidak dapat mengucapkan itu hari ini sebelum kami melihat bagaimana perencanaan dan kemampuan keuangan kami,” kata Menpora.

Artikel ini ditulis oleh:

Kecelakaan Motor Paling Tinggi di DKI

Jakarta, Aktual.co —Kecelakaan sepeda motor menempati urutan pertama dari kecelakaan kendaraan yang terjadi di wilayah DKI Jakarta di tahun 2013.
Pakar transportasi Iskandar Abubakar mengatakan dari data Polda Metro Jaya jumlah kecelakaan sepeda motor di Jakarta sebanyak 62 persen.
Menyusul kecelakaan mobil pribadi 18 persen, mobil barang 11 persen, angkutan umum delapan persen, dan sisanya satu persen sepeda angin.
Dituturkan Akbar, jumlah kecelakaan di DKI Jakarta di tahun 2013 mencapai 6.360 kasus. Dengan korban jiwa sebanyak 668 orang. 
Korban luka berat sebanyak 2.871, luka ringan 4.539 orang serta kendaraan yang terlibat kecelakaan sebanyak 10.058.
“Dengan jumlah kerugian sekitar Rp25 miliar,” ujarnya, di Jakarta, Kamis (30/10).
Ternyata, kata Akbar, jam-jam yang paling tinggi tingkat kecelakaan ada di antara jam 24.00 hingga 03.00, yakni pada saat ruas jalan sepi. “Angka kecelakaannya mencapai 10 persen.”

Artikel ini ditulis oleh:

Pelatih Arema: Siapapun Lawan Kami di Semifinal, Kami Siap

Jakarta, Aktual.co — Pelatih Arema Cronus, Suharno, menegaskan tim asuhannya tidak akan pilih-pilih lawan dalam semifinal Liga Super Indonesia (LSI) yang bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 4 November nanti.

“Siapapun lawan kami di semifinal nanti, kami siap, karena kami tidak pilih-pilih lawan. Semua tim yang lolos babak delapan besar hingga semifinal adalah tim-tim terbaik di kancah LSI,” tegas Suharno, Kamis (30/10).

Arema, lanjutnya, siap menghadapi tim manapun yang lolos semifinal dari grup L, apakah Persib Bandung yang menjadi juara grup L atau runner up grup L.

Jika bertemu Persib Bandung, kedua tim sudah sama-sama mengetahui kelebihan dan kelemahan masing-masing, karena sudah pernah bertemu pada babak penyisihan wilayah barat.

Arema memastikan diri lolos ke semifinal usai menahan imbang Semen Padang 2-2, Rabu (29/10). Dengan hasil ini Arema harus berhadapan dengan Persib Bandung di semifinal Indonesia Super League karena hanya berada di posisi runner up grup K dan Persib berada di puncak klasemen grup L, bahkan terlebih dahulu lolos ke semifinal.

Sedangkan dua tim lain yang bakal bertemu di semifinal adalah Persipura Jayapura yang sebelumnya mengalahkan Persela Lamongan dan Pelita Bandung Raya (PBR) menundukkan Persib Bandung dengan skor 2-1.

Usai meladeni Semen Padang (29/10), tim Arema tidak kembali ke Malang, namun langsung ke Jakarta dan mematangkan persiapan laga semifinal di kota itu. “Kalau balik dulu ke Malang akan lebih menguras fisik pemain, sehingga lebih baik langsung ke Jakarta,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Konser Senandung Kata Tampilkan Tulus dan Artis Lainnya di Malam Minggu Ini

Jakarta, Aktual.co — Buat Anda yang menyukai musik beserta konsernya, jangan lewatkan konser senandung kata yang diadakan di Hall Nusa Indah Theater balai Kartini Jakarta Selatan, 1 November 2014 jam 19.00 WIB hingga selesai.
Konser yang menampilkan penyanyi TULUS dan Dudy Oris beserta artis-artis lainnya yang akan menemani malam minggu Anda dengan senandung lagu. 
Bagi Anda yang berminat, bisa membeli tiketnya di media online. 
Berikut detail lokasi, waktu dan tempat konser :Tempat di Hall Nusa Indah Theatre, Balai Kartini-Jakarta, tanggal  1 Nopember 2014, pukul 19.00 sampai dengan 22.00 WIB
Untuk Tiket masuk, berikut detailnya:1. Meet & Greet: Rp800.0002. Platinum: Rp500.0003. Gold: Rp400.0004. Silver: Rp300.0005. Bronze: Rp150.000. 

Saran Dokter: Penderita Diabetes Harus Rajin Rawat Gusi

Jakarta, Aktual.co — Penderita diabetes harus rajin merawat gusi sebab rentan terkena infeksi akibat pertumbuhan bakteri mulut, kata drg Sandra Olivia, MARS, SpPerio.
“Penderita diabetes harus dua sampai tiga kali lebih rajin merawat gusi karena bila ada infeksi penyembuhannya lebih lama daripada orang sehat,” kata staf pengajar Departemen Periodonsia Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesiadi Jakarta, Rabu (29/10) malam.
Sandra menjelaskan bahwa jaringan gusi penderita diabetes lebih rentan terhadap infeksi karena sirkulasi glukosa dalam tubuh terganggu.
Selain itu, kadar glukosa yang tinggi dalam air liur penderita diabetes juga mendorong pertumbuhan bakteri mulut yang menyebabkan penyakit gusi. Ia mengatakan kebersihan mulut yang buruk juga merupakan faktor utama penyebab penyakit gusi.
“Ini berlaku untuk semua orang, tapi orang diabetes harus lebih rajin lagi membersihkan mulut,” sambung dia.
Dia menjelaskan beberapa ciri-ciri perubahan kondisi mulut penderita diabetes, di antaranya mulut terasa kering, ada sensasi mulut terbakar dan aliran ludah berkurang.
“Risiko karies atau gigi berlubang semakin besar pada penderita diabetes,” ujarnya.
Sandra menyarankan agar penderita diabetes tidak hanya berkonsultasi pada dokter spesialis penyakit dalam, tetapi juga pada dokter gigi karena kesehatan gusi dan diabetes saling berhubungan.
Sandra mengingatkan agar penderita diabetes selalu menyikat gigi dengan benar minimal dua kali sehari, yaitu setelah sarapan dan sebelum tidur.
“Ikuti gaya hidup sehat, yaitu hindari merokok, mengonsumsi makanan bergizi dan minum cukup air putih,” lanjut dia.
Dia juga mengingatkan agar penderita diabetes selalu memeriksa gigi dan gusi secara rutin.
“Saat ke dokter gigi, jangan lupa minta periksa gusi dengan periodontal probe,” tutur dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Tarif Air di Kabupaten Bekasi Bakal Naik 20 Persen

Jakarta, Aktual.co —Pemerintah Kabupaten Bekasi tengah mengaji usulan kenaikan tarif air sebesar 20 persen yang diajukan Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Bhagasasi yang akan mulai diberlakukan bulan November nanti.
Wakil Bupati Bekasi Rohim Mintareja mengatakan permintaan kenaikan tarif dilatarbelakangi alasan peningkatan biaya produksi.
“Juga mempertimbangkan faktor inflasi,” ujarnya, di Cikarang, Kamis (31/10).
Meski mengaku bisa memahami alasan usulan kenaikan tarif, namun kajian matang tetap dilakukan agar tidak gegabah  mengambil keputusan.
“Surat pengajuannya sudah diterima. Berdasarkan usulan itu, rencananya tarif baru akan diberlakukan pada bulan November 2014,” katanya.
Rencana penaikan tarif air itu mendapat tanggapan dari DPRD Kabupaten Bekasi. 
Sementara itu, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Bekasi Aep Saepul Rohman meminta wacana kenaikan tarif air PDAM tersebut dikaji secara matang oleh pemerintah daerah.
“Sebagai pemegang saham terbesar, Pemkab Bekasi harus cermat. Jangan sampai kenaikan tersebut membebani pelanggan,” katanya.
Selain itu, kenaikan tarif juga selayaknya berbanding lurus dengan kualitas pelayanan yang juga ditingkatkan.
Sebelumnya, Direktur Utama PDAM Tirta Bhagasasi Usep Rahman Salim mengatakan bahwa tarif air yang diberlakukan saat ini bertahan sejak 2010.
“Itu berarti selama empat tahun, tidak ada penyesuaian tarif sama sekali. Jika disesuaikan sekarang, rasanya wajar karena berbagai komponen produksi juga selama ini sudah banyak yang naik,” katanya.
Sejumlah komponen produksi air minum itu, antara lain air baku, biaya listrik, bahan kimia, serta pajak-pajak air dan nonair. Saat ini, harga produksi air minum sebesar Rp5.415,00 per meter kubik.

Artikel ini ditulis oleh:

Berita Lain