11 Januari 2026
Beranda blog Halaman 42947

Hijabers Lari Bersama di Bundaran HI

Sejumlah perempuan yang tergabung dalam kominitas Hibabers melakukan Mushta Run di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (2/2/2014). Para wanita muslim disarankan berhijab sebagai bentuk perayaan. Untuk menyambut World Hijab Day, brand busana muslim Mushta mengadakan acara lari pakai hijab yang bisa diikuti oleh semua kalangan. Aktual/Tino Oktaviano

Kapal Kontainer Tenggelam Diterjang Badai Usai Tabrakan

Sebuah kapal Tangker Tanto Hari yang memuat ratusan kontainer tenggelam usai menabrak haluan motor tangker Sirius saat hendak lego jangkar di perairan barat Surabaya, Jawa Timur, Jumat (31/1). Tabrakan tersebut diduga akibat cuaca buruk dan angin kencang yang mengakibat gelombang tinggi hingga membelokkan kapal. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun muatan container kapal berserakan di laut hingga ke arah gresik terseret ombak. Aktual/Ahmat Haris Budiawan

Gita Wirjawan Mundur dari Menteri Perdagangan

Menteri Perdagangan Gita Wirjawan berjalan saat akan memberikan keterangan kepada wartawan saat mengelar jumpa pers terkait pengunduran dirinya dari Menteri Perdagangan dikantor Kemendag, Jakarta, Jumat (31/1/2014). Mendag Gita Wirjawan mengundurkan diri dari jajaran Kabinet Indonesia Bersatu II efektif pada mulai 31 Januari 2014, supaya lebih fokus turut dalam konvensi calon presiden Partai Demokrat. Aktual/Tino Oktaviano

Latihan Timnas U-19 Jelang Piala AFC 2014

Pemain Timnas Indonesia U-19 serius berlatih dalam pelatnas tahap kedua dilapangan Universitas Negeri Yogyakarta Jumat, 31 Januari 2014. Timnas U-19 mulai menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta selama delapan bulan ke depan sebagai persiapan Piala AFC U-19 pada bulan Oktober 2014 mendatang di Myanmar. Aktual/Bagas Triputro

Rizal Ramli VS SBY



Jakarta, Aktual.co —Pernyataan Rizal Ramli yang menuding pencalonan cawapres Boediono merupakan gratifikasi politik, setelah Boediono mem-Bailout Bank Century akhirnya mendatangkan masalah besar. SBY yang merasa “difitnah” dengan pernyataan mantan menko perekonomian di era Gus Dur itu langsung menyatakan sikap. Lewat pengacara keluarga Palmer Situmorang, SBY mensomasi Rizal Ramli.

Bukanya menyesali pernyataanya atau meminta maaf, Rizal Ramli justru melawan dengan merapatkan barisan. 200 lawyer sudah menyatakan akan berdiri di belakang Rizal Ramli untuk melawan bentuk otoriter baru penguasa.

Rizal Ramli dan SBY merupakan sahabat dekat, Rizal pernah menjadi salah satu tim sukses SBY pada pemilu 2004, Rizal juga sering dipanggil SBY untuk menangani berbagai permasalahan yang dihadapi pemerintah, bahkan Rizal juga pernah ditawari SBY untuk menjabat sebagai menteri di kabinetnya, tapi Rizal menolaknya.

Tahun 2008 persahabatan Rizal Ramli dan SBY mulai memanas, ketidak setujuan Rizal Ramli atas rencana kenaikan BBM pada waktu itu hampir mem-bui-kan Rizal Ramli. Rizal Ramli dituding ada di belakang demontrasi mahasiswa yang menolak kenaikan BBM yang mengakibatkan terbakarnya 2 buah mobil di depan Universitas Atmajaya. Bulan Mei 2012, Rizal Ramli dituduh SBY akan melakukan kudeta pemerintahanya, padahal secara logika kudeta hanya bisa dilakukan oleh kekuatan militer, bukan kekuatan sipil.

Somasi SBY kepada tokoh-tokoh yang di anggap memfitnahnya, ternyata tidak membuat gentar. Justru para tokoh yang mendapat somasi dari SBY melakukan perlawanan. Kejadian ini merupakan pertanda merosotnya wibawa presiden atau pudarnya sabda pandita ratu. Dalam istilah raja-raja jawa, fenomena ini di sebut lengser wahyu keprabon. Sebagai orang jawa yang hidup dengan budaya jawa seharusnya SBY mengetahui cara hidup dan bersikap raja jawa di ujung kekuasanya, yaitu hidup manditho.

Bahas Otonomi Daerah

Dalam Negeri Gamawan Fauzi (kiri), Gubernur Sulawesi Tenggara Nur Alam (kanan) dan Ketua Komisi II DPR RI Agun Gunanjar (tengah) saat rapat kerja di Gedung Parlemen, Jakarta, Kamis (30/1/2014). Rapat membahas penyelesaian terhadap empat RUU tentang Usul Pembentukan Daerah Otonomi Baru di Provinsi Sulawesi Tenggara. Aktual/Tino Oktaviano

Berita Lain