Muara Enim , Aktual.com –Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim H Nasrun Umar (HNU) bersama Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Muara Enim mengikuti secara virtual Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021 Yang Bertempat Di ruang Rupatama Polres Muara Enim, Pada Kamis Pagi (1/7).

Upacara yang dipimpin Langsung oleh Presiden Republik Indonesia H Joko Widodo (Jokowi) dengan mengusung tema ‘Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.’ diikuti Mabes Polri, Polda dan Polres jajaran Se Indonesia, Yang berlangsung Secara Virtual dari Istana Negara.

Dalam pidato kenegaraannya, Presiden RI Joko Widodo menginstruksikan agar Polri melakukan reformasi diri dengan membangun sistem tata kelola yang partisipatif, transparan dan akuntabel serta kultur kerja Polri yang profesional, modern dan terpercaya.

Presiden juga menekankan para Kapolda dan Kapolres, termasuk juga pemerintah daerah di seluruh Indonesia untuk terus berusaha menekan angka penularan Covid-19 dengan kerja sama yang solid dan sinergitas lintas sektoral. Polri juga diminta dalam kewenangan penegakan hukum harus bijaksana dengan mengedepankan nilai-nilai pancasila.

Kapolres Muara enim (kanan) Pj Bupati ( Tengah) Ketua Dprd Muara enim

Saat diwawancara usai mengikuti upacara Secara Virtual yang bertempat di Polres Muara enim, Nasrun Umar mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-75.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-75, semoga Polri utamanya Jajaran Polres Muara Enim dapat terus solid dan presisi yang artinya bahwa di dalam melaksanakan kewenangannya tentu ada aturan yang kemudian menjunjung tinggi hak asasi manusia.”Ucap Nasrun Umar.

PJ Bupati H. Nasrun Umar Bersama Forkompinda Kabupaten Muara enim saat di wawancarai seusai upacara hari bhayangkara 75

Pj Bupati Nasrun Umar Juga Berharap Pada Hari Bhayangkara Ke- 75, Polres Muara Enim Selalu Bersinergi Dengan Pemkab Muara enim.

“Saya berharap jalinan sinergi yang sudah terjalin baik selama ini dengan Pemkab Muara Enim utamanya dalam menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat termasuk sekarang ini penanggulangan pandemi Covid-19 dapat terus ditingkatkan.”Harap Pj Bupati Muara Enim, H. Nasrun Umar

Pj Bupati Bersama Forkompinda Kabupaten muara enim Melepas Personel BKO Polda sumsel.

Dalam kesempatan ini Pj. Bupati juga melepas dan memberikan penghargaan kepada anggota Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Sumatera Selatan yang bertugas di Polres Muara Enim dalam penanganan pandemi Covid-19.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Apriansyah