Jakarta, aktual.com – Polda Metro Jaya telah menyiapkan 10.000 personel untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya.

“Kekuatan personel sekitar 10.000 lebih yang kita turunkan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, ditulis Jumat (13/12).

Seluruh personel tersebut akan disebar di 95 pos pengamanan dan 27 pos pelayanan yang berfungsi untuk memantau keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Ada 95 pos polisi yang akan kita siapkan dan ada sekitar 27 pos pelayanan masyarakat semuanya ini. Nanti kita bersama-sama dengan stakeholder, teman-teman TNI dan pemerintah daerah untuk menempatkan titik-titik yang ada,” kata Yusri.

Polda Metro Jaya juga akan menggelar apel pengamanan sebagai persiapan untuk mengamankan jalannya Natal dan Tahun Baru itu.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Zaenal Arifin