Jakarta, Aktual.com — Wakil Kepala Polri Komjen Budi Gunawan mengatakan, Pemerintah telah menyetujui anggaran pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak sebesar Rp 691 miliar. Menurutnya, semua proses tahapan sudah berjalan dan tak ada hambatan.

“Anggaran 691 miliar. Semua yang terkait anggaran pengaman Pilkada serentak sudah ngak ada masalah,” ujar Budi Gunawan di Aula PTIK, Jakarta Selatan, Selasa (6/10).

Angka tersebut, lanjut jenderal bintang tiga dengan sapaan akrab BG itu tak sesuai dengan anggaran yang disodorkan kepolisian. Dari total permintaan awal dana pengamanan pesta demokrasi Pilkada mencapai 1,1 terilun.

Bekas Kalemdikpol Polri itu mengaku, anggaran yang sudah di putuskan oleh pemerintah tersebut, sudah mencukupi masalah pengamanan. Tapi, tahapan pencairan dana yang paling besar mencapai pada proses pemilihan berlangsung.

“Dukungan anggaran Pilkada ini dari APBD dan kemarin dari Kemndagri Rp 691 milair. Itu sudah memenuhi sesuai dengan eskalasi pengamanan. Ada sepertiga kekuatan, ada dua pertiga kekuatan.”

“Tapi tahapan yang paling besar dibutuhkan dalam anggaran adalah waktu pencoblosan, sekaligus pengumuman,” jelasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby