Jakarta, Aktual.com – Sebanyak 102 rumah di Gang Venus, Jalan Jembatan Besi II, Jembatan Besi, Tambora Jakarta Barat hangus dilalap api akibat korsleting listrik.

Kasie Ops Pemadam Kebakaran Jakarta Barat Eko Sumarno mengatakan api diduga berasal dari korsleting dari salah satu rumah kontrakan.

“Asal api diduga akibat arus pendek listrik dari rumah kontrakan,” ujar Eko di Jakarta, Selasa (19/5).

Eko menjelaskan, 102 rumah terbakar di tiga wilayah RT berbeda.

Di RT 01/04 Jembatan Besi, dua rumah hangus dan lima kepala keluarga (KK) atau 13 jiwa kehilangan rumah.

Kemudian RT 02/03 Jembatan Besi, 25 rumah hangus, yang dihuni 100 kepala keluarga (KK), atau 200 jiwa.

Wilayah terparah, RT 13/03 Jembatan Besi, 75 rumah hangus, yang dihuni 280 KK atau 560 jiwa.

“Korban jiwa nihil,” kata Eko.

Kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 06.00 WIB dan kini dalam proses pendinginan agar tak ada api lagi yang dapat menjalar ke material bangunan.

Total 36 unit pemadam kebakaran diterjunkan untuk menangani kebakaran.

 

Antara

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: As'ad Syamsul Abidin