Jakarta, Aktual.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyarankan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dibuka secara terbatas dengan maksimal 25 persen siswa yang masuk. PTM juga disarankan hanya dua hari dalam sepekan dengan waktu maksimal dua jam.

Merespons wacana Presiden, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan apa yang diinginkan Jokowi menjadi perhatian bagi Pemprov DKI.

“Kalau memang 25 persen yang terbaik kenapa tidak? Kita dukung masukan dari Pak Presiden,” kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (7/6).

Orang nomor dua di Jakarta itu menuturkan, nantinya saran dari Presiden akan dikaji bersama Forkompinda dan epidemiologi.

“Semua keputusan yang diambil oleh kami Pemprov, Pak Gubernur, selalu mendengarkan masukan, berdialog dari berbagai pihak, tidak terkecuali pemerintah pusat,” ucap Riza.

Mendikbud-Ristek Nadiem Makarim mengatakan pihaknya tetap akan membuka sekolah pada Juli 2020 meskipun vaksinasi kepada guru dan tenaga pengajar belum memenuhi target.

Nadiem menegaskan, tidak ada tawar menawar demi pendidikan. Nadiem beralasan masa depan Indonesia sangat bergantung pada sumber daya manusia.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Warto'i