Jakarta, Aktual.com – Ketua tim kampanye calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti-Sylviana Murni, Nachrowi Ramli mengatakan pihaknya berhati-hati dalam mengumpulkan dana kampanye agar sesuai aturan.

“Kami harus hati-hati mengumpulkan dana karena ada aturan main, jadi kami hati-hati sekali. Kami ingin menerima sumbangan dana yang bersih dan tidak ada embel-embelnya,” tutur dia di Jakarta, Rabu (5/10).

Ia menuturkan tim kampanye akan mempertanggungjawabkan dana itu nanti secara transparan, terutama kepada penyumbang untuk menghindari adanya penyelewengan.

Adapun untuk penggalangan dana, Nachrowi mengatakan pertama akan dilakukan di kalangan teman dekat dulu, baru masyarakat umum yang berminat bergabung.

“Saat tiba waktunya nanti, masyarakat akan tahu visi misi Agus-Sylvi, mungkin tertatik, kami buka juga kesempatan itu nanti,” tutur dia.

Mengenai keterbukaan, ia memastikan akan terbuka dengan memaparkan semua pihak yang menyumbang untuk tim kampanye Agus-Sylvi.

“Jangan sampai ada yang menyumbang tetapi tidak tahu siapa, ini yang kami tidak ingin terjadi,” katanya.

Pihaknya mengatakan tidak mengumpulkan dana dari partai politik yang turut mendukung pasangan tersebut. Namun, partai politik pendukung Agus-Sylvi akan membuat kegiatan masing-masing untuk mengkampanyekan pasangan calon itu.

Terdapat tiga pasangan bakal calon gubernur DKI yang mendaftar ke KPU DKI Jakarta.

Ketiga pasangan tersebut adalah Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Partai Nasdem, Partai Golkar dan Partai Hanura, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN, dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan PKS.

ANT

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Arbie Marwan