Tapi, tidak ada wholesaler travel yang menyandang : unicorn.
Kalau dengan kekuatan capitalnya, Traveloka dan Tokopedia merasuk jauh membeli (kamar hotel misalnya atau tiket pesawat) secara ijon dalam jumlah yang sangat besar. Maka proses disrupsinya akan dimulai.
Jangan lupa, dua unicorn ini dibantu oleh Kominfo. Saya gak yakin deal ini adalah kemauan dr Traveloka atau Tokopedia, tapi yakin ini ide Menkominfo. Apa yang lebih menakutkan daripada sektor private dan government yang bersatu? Tidak ada. Hasil akhirnya? Kolusi.
Sementara sekarang ini, bisnis umroh adalah bisnis yang sangat menggiurkan. Orang jual sapi, jual tanah atau apapun yang bisa dijual untuk bisa umroh. Dahulu penipuan marak, tapi sudah banyak perbaikan yang dilakukan sehingga industri ini semakin matang.
Ini yang harus dibenahi. Fungsi kontrol dari pemerintah – dalam hal ini Kemenag, bukan Kominfo. Bukan menambah masalah baru dengan memasukkan paksa dua unicorn ke industri ini.
Dengan kekuatan capitalnya, saya kebayang banyak hal yang bisa dilakukan Traveloka atau Tokopedia. Plus, disupport Kominfo.
Yang akan mati? Ya biro perjalanan umroh beserta agen-agennya. Karena industri ini dibangun oleh banyak industri kecil di dalamnya, semua akan mati berbarengan. Seperti kena tsunami.
Artikel ini ditulis oleh: