Jayapura, Aktual.com – Tsunami yang terjadi setelah gempa 7,9 skala richer melanda Papua Nugini diperkirakan tidak sampai ke wilayah Papua dan Papua Barat.

Berdasarkan BMKG V Jayapura menyebutkan gempa berkekuatan 7,9 skala richter di New Ireland Region terjadi pada pukul 19.51 WIT.

Tsunami terjadi pukul 21.25 WIT di Tarekukure, PNG setinggi 8 cm atau 0,08 meter dan tidak sampai ke Papua dan Papua Barat.

Masyarakat diharapkan tetap tenang dan terus mengikuti arahan BMKG dan BPBD, karena tsunami tidak berdampak ke Indonesia.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Wisnu