Sejumlah siswa di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Jakarta Timur, nampak mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), Senin (3/4/2017). Siswa SMK Jakarta Timur 1, mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). UN tingkat SMA sederajat dilaksanakan hari ini hingga 6 April 2017. AKTUAL/Munzir

Jakarta, Aktual.com-Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama yang digelar di SMKN 61 Jakarta, Pulau Tidung, Kepulauan Seribu berjalan lancar tanpa ada hambatan yang berarti.

“Jaringan internet dan perangkat komputer tak ada kendala. Bahkan 64 siswa peserta ujian 100 persen hadir,” jelas Kepala SMKN 61 Jakarta, Bakri Akas, di Pulau Tidung Jakarta, Senin (3/4).

Dalam penyelenggaraan UNBK kali ini, kata Bakri terbagi dalam dua sesi, yakni sesi pertama dimulai pukul 07.30-09.30 WIB dan dilanjutkan pada sesi kedua pukul 10.00-12.00 WIB.

Sedangkan kata Bakri, mata pelajaran yang diujikan hari ini adalah Bahasa Indonesia.

Dirinya berharap kepada para peserta UNBK di tahun ini bisa memperoleh nilai yang lebih tinggi ketimbang tahun lalu, lantaran sebelumnya ke 64 peserta ujian sudah mengikuti bimbingan di asrama selama delapan hari.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs